Komunitas Birma Peduli membagikan 10.000 vitamin beserta 500 buah masker kepada pengguna jalan dan masyarakat setempat di Makassar, Sulawesi Selatan.Masing-masing orang dibagikan untuk 10 hari konsumsi, sedangkan biaya pengadaannya sepenuhnya dari kas Birma Peduli sendiri
"Kami mencoba turut serta mengedukasi masyarakat dengan berbagi vitamin, masker serta mengingatkan mereka untuk senantiasa disiplin protokol kesehatan, melihat adanya tren kenaikan COVID-19," ujar Ketua Harian Komunitas Birma Peduli, Moh. Ervinlaha di Makasar, Minggu.
Kegitan tersebut, lanjut dia, dilaksanakan secara berkelanjutan dan rutin setiap dua pekan sekali. Harapannya, selain meningkatkan imun tubuh dari serangan virus sekaligus memberi pemahaman dan kepedulian warga, termasuk penguatan silaturahmi yang sempat terganggu akibat pandemi.
Baca juga: Penjualan vitamin di Pasar Pramuka meningkat 50 persen
"Ini adalah hari pertama kegiatan, rencananya akan kita buat setiap dua pekan sekali. Semoga kegiatan ini ke depan semakin banyak warga yang sadar dan peduli, dan mau mendukung untuk berdonasi pada kegiatan selanjutnya," harap ini Ervin disapa akrab.
Ditempat yang sama, Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Biring Romang, Ambang Ardi yang juga selaku founder Birma Peduli menuturkan, pembagian vitamin ditargetkan bisa berbagi untuk 1.000 paket.
Baca juga: Suntik vitamin C dan vaksin COVID-19 bersamaan, amankah?
"Masing-masing orang dibagikan untuk 10 hari konsumsi, sedangkan biaya pengadaannya sepenuhnya dari kas Birma Peduli sendiri," bebe Ambang.
Apa yang dilakukan Birma Peduli ini, lanjut dia, merupakan salah satu rangkaian dalam mendukung salah satu program Pemerintah Kota Makassar, yakni Makassar Recover salah satunya untuk membangun imunitas kesehatan warga.
"Ini merupakan wujud dukungan kami terhadap program Makassar Recover khususnya pada upaya menguatkan imunitas kesehatan warga, sehingga selain berbagi vitamin dan masker, kami juga mengedukasi warga khususnya disiplin Prokes," paparnya menambahkan.
Baca juga: UKI bantu warga jaga imun beri sarapan dan vitamin gratis
Pelaksana tugas (Plt) Lurah Biring Romang, Andi Muh Yahya, pada kesempatan itu mengapresiasi kegiatan diinisiasi sejumlah tokoh masyarakat yang tergabung dalam Birma Peduli.
Menurut dia, kegiatan positif itu sangat membantu upaya pemerintah dalam memutuskan mata rantai penyebaran COVID-19.
Kegiatan diberi nama Birma Peduli berbagi vitamin dan masker itu menargetkan dapat mendistribusikan 10.000 tablet vitamin C untuk 1.000 orang serta 500 lembar masker sebagai dukungan dalam memutus penyebaran pandemi COVID-19.
Pewarta: M Darwin Fatir
Editor: Heru Dwi Suryatmojo
Copyright © ANTARA 2021