• Beranda
  • Berita
  • 39 Kepsek Bangka Tengah Ikuti Pelatihan Manajemen

39 Kepsek Bangka Tengah Ikuti Pelatihan Manajemen

19 Oktober 2010 00:16 WIB
Koba, Bangka Tengah (ANTARA News) - Sebanyak 39 kepala sekolah di Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Bangka Belitung, Senin, mengikuti pelatihan manajemen berbasis sekolah dalam upaya meningkatkan mutu manajemen sekolah daerah itu.

"Peserta pelatihan terdiri atas kepala sekolah tingkat sekolah dasar, menengah pertama dan menengah atas dari sejumlah sekolah di Bangka Tengah," ujar Kabid Pengendalian Mutu Dinas Pendidikan Bangka Tengah, Zaidi, di Koba.

Ia mengatakan, digelarnya pelatihan untuk meningkatkan mutu pengelolaan sistem sekolah daerah itu agar sesuai dengan standar manajemen sekolah tingkat nasional.

"Diharapkan melalui pelatihan ini dapat meningkatkan mutu manajemen atau pengelolaan sekolah Bangka Tengah menuju standar nasional," katanya.

Menurut dia, untuk mencapai hasil yang maksimal ditetapkan masa pelatihan manajemen sekolah selama tiga hari.

"Masa pelatihan kami tetapkan selama tiga hari sejak 18 Oktober 2010 hingga 20 Oktober 2010," katanya.

Ia mengatakan, tempat pelatihan bagi kepala sekolah berada di gedung pertemuan Dinas Pendidikan Bangka Tengah.

"Ruang pertemuan Dinas Pendidikan Bangka Tengah representatif untuk menggelar pelatihan ini," katanya.

Sebagai narasumber pelatihan, dikatakan ia, berasal dari Lembaga Peningkatan Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi Bangka Belitung.

"Kami memilih tiga narasumber pelatihan dari LPMP Bangka Belitung untuk memberikan materi manajemen berbasis sekolah ini," katanya.

Ia mengatakan, materi pelatihan yang diberikan antara lain pengembangan pendidikan budaya dan karakter bangsa, manajemen berbasis sekolah.

"Selain itu ada materi belajar aktif, kepemimpinan pembelajaran dan supervisi akademik dan kewirausahaan," katanya.  (ANT-041/K004)


Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010