• Beranda
  • Berita
  • Kapolda Metro harap Vaksinasi Merdeka jangkau seluruh warga Jakarta

Kapolda Metro harap Vaksinasi Merdeka jangkau seluruh warga Jakarta

28 Juli 2021 14:09 WIB
Kapolda Metro harap Vaksinasi Merdeka jangkau seluruh warga Jakarta
Petugas kesehatan memeriksa dokumen warga yang akan menerima vaksin COVID-19 di SDN 01 Klender, Jakarta, Rabu (28/7/2021). ANTARA/Yogi Rachman/am.

masyarakat tidak perlu jauh-jauh tinggal buka pintu depan rumah Vaksinasi Merdeka sudah ada

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran berharap agar program Vaksinasi Merdeka dapat menjangkau seluruh warga DKI Jakarta.

Pernyataan itu ia sampaikan saat melakukan peninjauan sekaligus peluncuran program Vaksinasi Merdeka di SDN 01 Klender, Jakarta Timur.

Baca juga: Gerakan Vaksinasi Merdeka digelar 1-17 Agustus 2021

"Jadi masyarakat tidak perlu jauh-jauh tinggal buka pintu depan rumah Vaksinasi Merdeka sudah ada. Ini hebatnya Vaksinasi Merdeka," kata Fadil Imran di lokasi, Rabu.

Baca juga: Polsek Tanjung Duren vaksinasi massal untuk 500 warga Grogol

Fadil Imran menambahkan bahwa program Vaksinasi Merdeka akan digelar pada 1-17 Agustus 2021. Vaksinasi itu diselenggarakan di 900 RW di DKI Jakarta.

Pogram tersebut akan melibatkan sejumlah relawan mulai dari masyarakat, ormas, hingga tenaga kesehatan yang akan menjalani pelatihan dan rapat teknis pada 28-31 Juli 2021 sebelum bertugas selama periode Vaksinasi Merdeka.

Baca juga: Polda Metro hadirkan Vaksinasi Merdeka untuk sambut HUT Kemerdekaan RI

Diharapkan nantinya seluruh warga DKI Jakarta telah menerima vaksin COVID-19 pada tanggal 17 Agustus 2021 mendatang yang juga bertepatan dengan HUT RI ke-76.

"Semuanya ini dari masyarakat. Kami ingin gerakan vaksinasi ini datang dari masyarakat, oleh masyarakat untuk masyarakat," ujar Fadil Imran.


#ingatpesanibu
#sudahdivaksintetap3m
#vaksinmelindungikitasemua

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2021