Kemenangan itu menegaskan kekuatan Amerika Serikat yang bersama dengan Brazil menjadi peraih medali terbanyak voli pantai sejak pertama kali dilombakan di Olimpiade Atlanta 1996.
Pada Selasa, Ross memainkan peran penting dalam pertandingan yang memakan waktu 44 menit dan berkesudahan menang 21-19, 21-19 atas duet Jerman Laura Ludwig, peraih medali emas Rio bersama pasangannya Margareta Kozuch.
Berkat bantuan Klineman yang bertinggi badan 1,95 meter dan meraih tiga block point dalam laga itu, Ross mencetak sebagian besar poin serangan sambil menunjukkan teknik bermain luar biasa.
"Itu adalah tim Jerman yang super kuat. Saya kira hal itu malah makin menambah percaya pada kemampuan kami sebagai tim," kata Ross kepada wartawan seperti dikutip Reuters.
Sejak 1996, Amerika Serikat telah memenangkan total sepuluh medali Olimpiade dari voli pantai, termasuk enam emas. Brazil memenangkan tiga emas dan sepuluh medali lainnya.
Tapi lanskap berubah ketika Brazil yang peraih medali perak Rio 2016 tersingkir.
Duet Brazil Ana Patricia Silva Ramos dan Rebecca Silva kalah 21-19 18-21 15-12 melawan duo Swiss Anouk Verge-Depre dan Joana Heidrich, yang akan menghadapi AS dalam semifinal.
Kekalahan itu menyusul kekalahan peraih medali perak Rio 2016 dari Brazil, yakni Agatha Bednarczuk dan Eduarda "Duda" Santos Lisboa, dari Ludwig dan Kozuch.
Pasangan Latvia Tina Graudina dan Anastasija Kravcenoka mengalahkan duet Kanada Heather Bansley dan Brandie Wilkerson 21-13 18-21 15-11 untuk merancang pertemuan semifinal Kamis luas dengan duo Australia Mariafe Artacho del Solar dan Taliqua Clancy
Baca juga: Laga pembuka voli pantai Olimpiade Tokyo tak bergulir karena COVID-19
Baca juga: Pelatih voli pantai Ceko positif COVID-19 di Kampung Atlet Olimpiade
Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2021