"Lebih dari satu tahun setelah dilaporkannya konfirmasi positif pertama kali di DIY, perkembangan kasus COVID-19 tidak kunjung mereda, bahkan menunjukkan eskalasi yang semakin mengkhawatirkan beberapa minggu terakhir,” kata Wakil Gubernur DIY Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Aryo (KGPAA) Paku Alam X dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Sabtu.
Ia menuturkan varian Delta COVID-19 telah memicu rumah sakit di berbagai wilayah dalam kapasitas penuh, bahkan tidak mampu menampung atau melebihi kapasitas. Situasi itu mempengaruhi padatnya mobilitas pasien yang membutuhkan pelayanan kesehatan dengan menggunakan transportasi ambulans.
Bantuan kendaraan transportasi dari Himpunan Pengusaha Indonesia (HIPMI) beserta PT Asuransi Astra Buana merupakan wujud konkret bantuan dunia usaha untuk penanganan COVID-19. Bantuan serupa juga diberikan para pelaku usaha tersebut untuk Pemerintah Kota Surakarta.
Baca juga: Ratusan pelajar SMP-SMU Yogyakarta ikuti vaksinasi COVID-19 dosis dua
Baca juga: Pasien sembuh dari COVID-19 di DIY bertambah 3.378 orang
Sekretaris Utama Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Lilik Kurniawan berharap kegiatan itu dapat menginspirasi pihak lain untuk memberikan bantuan dan dukungan kepada pemerintah, baik di pusat maupun daerah demi terwujudnya Indonesia sehat bebas dari COVID-19.
"Semoga bantuan dari BNPB dan juga para donator yang telah kami salurkan ini kiranya dapat memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat Daerah Istimewa Yogyakarta,” tutur Lilik.
Pada kesempatan itu, Lilik juga mengapresiasi semua pekerja garis depan, dokter, perawat dan seluruh petugas layanan kesehatan yang telah bekerja sangat keras untuk menjaga kita tetap aman saat dunia terus memerangi pandemi COVID-19.
"Untuk itu, marilah kita turut membantu para tenaga medis dan pemerintah dengan menerapkan protokol kesehatan dalam beraktivitas di mana pun kita berada," tutur Lilik.
Baca juga: Kelurahan Yogyakarta terima tambahan dana penanganan COVID-19
Baca juga: Malioboro dan Stasiun Tugu Yogyakarta menjadi kawasan wajib vaksinasi
Baca juga: Satgas: Kebutuhan oksigen DIY masih di atas normal
Pewarta: Martha Herlinawati Simanjuntak
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2021