Bangsa Indonesia bisa kuat menghadapi pandemi kalau semua masyarakat bersatu dan bergotong royong
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Puan Maharani menilai Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-76 Republik Indonesia harus dijadikan sebagai momentum di masa pandemi COVID-19 untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.
"HUT Ke-76 RI merupakan momentum di masa pandemi COVID-19 untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dalam melawan pandemi," kata Puan Maharani, di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Jakarta, Senin.
Hal itu dikatakan Puan usai menghadiri Sidang Tahunan MPR, Sidang Bersama DPR-DPD, dan Pidato Kenegaraan Presiden dalam rangka penyampaian RUU tentang APBN 2022, di Jakarta, Senin.
Dia mengingatkan bahwa kemerdekaan bangsa Indonesia didapatkan dengan tidak mudah, namun melalui perjuangan para pahlawan dengan dinamika peperangan yang dilakukan.
Menurut dia, di tengah situasi pandemi COVID-19 yang penuh keprihatinan, diharapkan agar masyarakat tetap semangat, bergotong royong, dan bersatu.
"Dalam situasi yang harus prihatin karena pandemi, kita harus tetap semangat, bergotong royong, bersatu-padu, dan tidak melakukan hal-hal yang merugikan bangsa dan negara," ujarnya.
Puan mengingatkan bahwa bangsa Indonesia bisa kuat menghadapi pandemi kalau semua masyarakat bersatu dan bergotong royong.
Baca juga: Puan minta Pemerintah sosialisasikan kebijakan penanganan pandemi
Baca juga: Puan sebut prestasi atlet di Olimpiade Tokyo hadiah buat HUT ke-76 RI
Pewarta: Imam Budilaksono
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2021