Mahasiswa Protes Tak Bisa Masuk Uncen

22 November 2010 09:03 WIB
Mahasiswa Protes Tak Bisa Masuk Uncen
Universitas Cenderawasih (Uncen) diperketat menyambut kedatangan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Jayapura, Papua, Senin (22/11). (ANTARA/ Alexander W Loen)
Jayapura (ANTARA News) - Ratusan mahasiswa yang akan mengikuti pertemuan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se-Nusantara mengamuk karena tidak diizinkan masuk ke dalam kompleks Universitas Cenderawasih (Uncen).

Mereka tidak diizinkan masuk oleh petugas dengan alasan sudah terlambat dari jadwal yang ditetapkan.

Pantauan Wartawan ANTARA dari kampus Uncen Abepura, Senin melaporkan, puluhan mahasiswa itu tidak bisa melewati gerbang pagar Uncen yang sudah ditutup. Mereka akhirnya "bertengkar" dengan petugas penjaga gerbang, namun kedua pihak tetap bersikukuh mempertahankan prinsipnya.

Para mahasiswa ngotot tetap ingin masuk ke dalam halaman kampus Uncen, sementara petugas penjaga pintu tidak mengizinkan karena sudah terlambat.

Pintu gerbang memang sudah ditutup dan semua mahasiswa yang akan menjadi peserta pertemuan BEM se-Nusantara sebagian besar sudah berada dalam auditorium tempat kegiatan.

Daud, salah seorang mahasiswa yang telah berada dalam kompleks Uncen menyesalkan adanya kejadian itu. "Seharusnya kalau teman-teman bisa datang tepat waktu. tidak perlu hal ini sampai terjadi," ujarnya.
(MBK/B010)

Pewarta: NON
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2010