Menurut dia, sebelum menerima vaksin jenis Moderna, penerima harus dalam keadaan benar-benar fit, sehingga mengurangi risiko terjadinya Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI).
"Diharapkan sebelum menerima vaksinasi, masyarakat harus mempersiapkan diri seperti istirahat yang cukup pada malam hari dan sarapan sebelum berangkat vaksinasi,” katanya.
Tingginya animo masyarakat untuk menerima vaksin, juga menjadi perhatian dari Dinkes Tanah Laut.
Baca juga: Jepang kembali temukan vaksin Moderna yang diduga terkontaminasi
Baca juga: Menkes Jepang: Kontaminasi vaksin Moderna mungkin dari jarum suntik
Untuk pendaftaran vaksinasi dapat dilakukan melalui di situs resmi Web Dinkes Tanah Laut, dinkes.tanahlautkab.go.id.
“Pendaftaran melalui aplikasi Google Form diunggah (upload) pada website, nanti bisa dilihat di website Dinkes Tanah Laut terkait informasi-informasi tentang pelaksanaan vaksinasi,” katanya.
Antonius Jaka berharap vaksinasi yang sudah dilakukan bisa menjadi jalan menuju Tanah Laut lebih sehat dan bisa kembali beraktivitas seperti semula.
"Adanya vaksinasi ini diharapkan terciptanya kekebalan komunal (herd Immunity) di masyarakat Kabupaten Tanah Laut. Sehingga pandemi COVID-19 bisa reda dan kita bisa beraktivitas," ujarnya.
Lebih lanjut dia mengemukakan masyarakat yang telah menerima vaksin tahap pertama akan kembali menerima vaksin tahap kedua dengan jarak waktu 28 hari setelah menerima vaksin pertama.
"Dinkes Tanah Laut menerima 630 vial atau sekitar 8.820 dosis vaksin Moderna untuk masyarakat umum dari Dinkes Provinsi Kalsel," paparnya.
Kegiatan vaksinasi massal untuk masyarakat umum, juga digelar di setiap Puskesmas di Kabupaten Tanah Laut.
Kemudian, Dinas Kesehatan (Dinkes) Tanah Laut terus melakukan percepatan vaksinasi kepada masyarakat.
"Kali ini vaksinasi digelar selama empat hari, dari tanggal 30 Agustus sampai 2 September 2021, di Halaman Kantor Dinkes Tanah Laut. Masyarakat yang menerima vaksin sebanyak 140 orang per hari dengan menggunakan vaksin jenis Moderna," tuturnya.
Salah satu penerima vaksin, Yanda Imanto Rimba, warga Kelurahan Angsau mengaku senang telah divaksinasi.
Dia mengungkapkan vaksinasi sebagai upaya perlindungan diri dan keluarganya dari virus yang saat ini sedang mewabah.
"Mengikuti vaksinasi bisa menambah kekebalan tubuh dan terhindar dari bahaya COVID-19. Selain itu lebih mudah bepergian apabila sudah di vaksinasi," ungkap Yanda Imanto Rimba.*
Baca juga: Hampir 12.000 nakes di Jakarta Barat sudah vaksin Moderna
Baca juga: Dinkes Sumsel siapkan 133 ribu vaksin Moderna untuk umum
Pewarta: Gunawan Wibisono/Ariyanto
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2021