Saham-saham China dibuka lebih tinggi pada perdagangan Jumat pagi, setelah ditutup bervariasi selama empat hari berturut-turut, karena investor berharap data ekonomi yang lemah dapat membuat Beijing meluncurkan langkah-langkah dukungan lebih lanjut.
Indikator utama pasar saham China, Indeks Komposit Shanghai dibuka terkerek 0,16 persen menjadi diperdagangkan di 3.602,74 poin, sedangkan Indeks Komponen Shenzhen yang melacak saham-saham di bursa kedua China dibuka 0,13 persen lebih tinggi menjadi diperdagangkan pada 14.295,56 poin.
Sementara itu, Indeks ChiNext yang melacak saham perusahaan-perusahaan yang sedang berkembang atau perusahaan rintisan (start-up) di papan perdagangan bergaya Nasdaq China, dibuka menguat 0,37 persen menjadi diperdagangkan pada 3.150,30 poin.
Baca juga: IHSG Jumat dibuka naik 7,4 poin
Baca juga: Wall Street menguat, S&P dan Nasdaq pertahankan rekor penutupan
Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2021