Taemin merupakan anggota termuda dari grup idola SHINee yang akhirnya resmi menjalankan tugas wajib militernya mulai Mei 2021 lalu.
Dalam foto yang dirilis oleh Administrasi Tenaga Kerja Militer Korea, ada berbagai kegiatan yang digeluti Taemin untuk mulai mengabdi di dalam band militer.
Mengutip Soompi, Rabu, Taemin juga menjawab beberapa pertanyaan menarik seputar karirnya dalam menjalani tugas militer.
Taemin menceritakan bagaimana ia bisa lulus untuk masuk dalam band militer, dimulai dengan ia mengikuti tes kemampuan praktikal dengan menyanyikan lagu dari Big Mama yang berjudul "Resignation".
Dari tes itu ia berhasil masuk dan bergabung dalam band militer, namun hingga kini ia belum berpartisipasi dalam acara- acara yang mengundang band militer.
Meski demikian ia berharap bisa dapat berpartisipasi segera dan untuk mempersiapkan itu, Taemin menghabiskan waktunya berlatih lagu nasional "We Go Together".
Sebuah lagu untuk menghormati dan mengapresiasi semangat dari aliansi Korea dan Amerika Serikat.
Taemin rupanya bahagia bergabung dengan band militer karena ia mampu meningkatkan talentanya sebagai musisi dan mengembangkannya meski tengah berada dalam tugas negara.
Saat ia diberikan istirahat pertamanya, ia pun mengungkapkan akan segera menemui keluarga dan juga hewan- hewan peliharaannya.
Untuk tetap semangat dalam menjalani hari- hari, Taemin mengandalkan energinya dari makanan yang disajikan di kantin tempatnya bertugas.
Menutup perbincangannya, Taemin pun berpesan kepada para penggemarnya bahwa ia merindukan mereka.
“Bagi saya, bertugas di militer adalah saat untuk dapat melihat kembali diri saya dan tumbuh. Saya ingin memberi tahu penggemar saya bahwa saya sangat merindukan mereka, dan saya mendukung semua orang yang akan segera mendaftar militer. Semangat!" tutup Taemin.
Baca juga: Taemin SHINee daftar wajib militer diiringi dukungan anggota lainnya
Baca juga: Taemin SHINee siap luncurkan album baru sebelum wamil
Baca juga: Taemin SHINee akan jalani wamil pada akhir Mei 2021
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021