Teaser untuk "The Batman" akan ditampilkan dalam ajang DC FanDome yang berlangsung tahun ini. Pattinson mengisyaratkan bahwa rekaman yang akan dirilis memberi penonton tampilan baru pada Bruce Wayne dan Catwoman, Zoë Kravitz.
"Saya dan Zoë melakukan beberapa hal. Ini hal kecil yang menyenangkan. Ada banyak kejutan kecil untuk itu," ujar Pattinson dilansir Variety pada Jumat.
Aktor tersebut juga mengkonfirmasi bahwa ia telah menonton beberapa bagian dari film DC terbarunya itu.
"Saat ini saya sudah melibat beberapa bagian dari filmnya dan itu sangat keren," kata Pattinson.
"The Batman" dijadwalkan rilis pada 4 Maret 2022. Film ini dibintangi oleh Pattinson dan Kravitz, bersama dengan Paul Dano, Jeffrey Wright, John Turturro, Peter Sarsgaard, Barry Keoghan, Jayme Lawson, Andy Serkis dan Colin Farrell. Sampai saat ini jalan cerita dari "The Batman" masih dirahasiakan.
Baca juga: "The Batman" mundur lagi hingga 4 Maret 2022
Baca juga: Syuting Batman berlanjut setelah Robert Pattinson disebut terinfeksi
Baca juga: Sembuh dari COVID-19, Robert Pattinson kembali syuting "The Batman"
Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021