• Beranda
  • Berita
  • Saham China dibuka melemah, berbalik dari keuntungan sesi sebelumnya

Saham China dibuka melemah, berbalik dari keuntungan sesi sebelumnya

14 Oktober 2021 09:34 WIB
Saham China dibuka melemah, berbalik dari keuntungan sesi sebelumnya
Sejumlah investor menggunakan waktu istirahatnya sambil memantau pergerakan saham di Bursa Saham China. ANTARA/REUTERS/Aly Song/am.

Indikator utama pasar saham China, Indeks Komposit Shanghai dibuka melemah 0,19 persen menjadi diperdagangkan di 3.555,11 poin, ...

Saham-saham China dibuka lebih rendah pada perdagangan Kamis pagi, setelah menguat sehari sebelumnya terangkat oleh saham konsumen dan teknologi, karena data perdagangan domestik yang lebih baik dari perkiraan meredakan kekhawatiran pelambatan yang dipicu oleh krisis listrik dan krisis utang Evergrande.

Indikator utama pasar saham China, Indeks Komposit Shanghai dibuka melemah 0,19 persen menjadi diperdagangkan di 3.555,11 poin, sedangkan Indeks Komponen Shenzhen yang melacak saham-saham di bursa kedua China dibuka 0,02 persen lebih rendah menjadi diperdagangkan pada 14.350,63 poin.

Baca juga: Saham China ditutup naik, ditopang menguatnya perdagangan domestik

Sementara itu, Indeks ChiNext yang melacak saham perusahaan-perusahaan sedang berkembang atau perusahaan rintisan (start-up) di papan perdagangan bergaya Nasdaq China, dibuka sedikit menguat 0,21 persen menjadi diperdagangkan pada 3.216,86 poin.

 

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2021