"Dalam rangka menyambut akhir tahun, Shopee senantiasa berupaya untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama kampanye Shopee 11.11 Big Sale ini berlangsung," kata Direktur Shopee Indonesia Handhika Jahja dalam keterangannya, Selasa.
Baca juga: +J Fall/Winter 2021 dari UNIQLO kembali hadir mulai 11 November
"Dan yang terpenting adalah memberikan pengalaman berbelanja yang nyaman dan aman melalui serangkaian inovasi, program dan penawaran yang Shopee hadirkan. Tidak lupa, kami juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh mitra penjual dan brand yang telah bekerja sama untuk memberikan pelayanan terbaik menuju puncak kampanye 11.11," imbuhnya.
Lebih lanjut, setiap jam pada saat puncak kampanye Shopee 11.11 Big Sale, pengguna bisa menikmati serangkaian penawaran menarik dan promo selama sehari penuh. Berikut 11 di antaranya.
Pertama adalah Gratis Ongkir RP0 Seharian. Pengguna bisa menikmati layanan gratis ongkos kirim tanpa minimum belanja untuk semua toko di Shopee, dimulai pada pukul 00.00 WIB.
Selanjutnya, Diskon s/d 1,1JT setiap jam. Pengguna berkesempatan untuk menikmati Voucher Diskon s/d 1,1JT setiap jam untuk berbagai produk pilihan di aplikasi Shopee.
Ketiga, Cashback sampai dengan Rp111 ribu. Lalu, Flash Sale Serba Rp11. Pengguna berkesempatan memenangkan ratusan produk istimewa dengan harga Rp11.
Lebih lanjut, TV Show Shopee 11.11 Big Sale Bersama NCT 127. Selain menonton penampilan Taeyong dan lainnya, acara juga turut dimeriahkan oleh sederet artis Indonesia seperti Lesty Kejora, Rizky Billar, Oppa Nassar, dan 3 Diva Dangdut.
Baca juga: Google Indonesia ungkap kebiasaan online yang membahayakan
Acara ini akan disiarkan pada 11 November 2021 pukul 19.00 WIB di Shopee Live, YouTube Shopee Indonesia, SCTV, RCTI, Indosiar, MNC TV, ANTV, dan RTV.
Kampanye selanjutnya, pengguna bisa pasang fitur "Ingatkan Diskon" di aplikasi Shopee agar tidak ketinggalan penawaran khusus Diskon s/d 90 persen untuk koleksi produk menarik di Shopee 11.11 Big Sale.
Lalu, Big Brand Rush Hour. Mitra Brand ternama seperti Shop At Velvet, Y.O.U, Makarizo, Mayora, Erigo, dan masih banyak lainnya akan memanjakan seluruh pengguna Shopee dengan promosi diskon hingga 90 persen.
Selanjutnya, Voucher Toko 50 persen, lalu ShopeePay Deals Rp1, Shopee Murah Lebay, dan Grand Prize Tiket Emas.
Setiap transaksi yang dilakukan di Shopee, pengguna berkesempatan untuk memecahkan telur emas dan mendapatkan tiket emas untuk memenangkan kesempatan membawa pulang Mitsubishi Xpander, Honda PCX 160, Yamaha All New Nmax 155, dan lainnya.
Baca juga: ShopeePay buat 11.11 Big Deals gelorakan positifnya pembayaran digital
Baca juga: Shopee harap kampanye 11.11 dapat semakin mendukung produk UMKM
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021