• Beranda
  • Berita
  • Sutiayah amankan medali emas angkat berat kelas 50kg putri

Sutiayah amankan medali emas angkat berat kelas 50kg putri

9 November 2021 13:34 WIB
Sutiayah amankan medali emas angkat berat kelas 50kg putri
Logo dan Maskot Peparnas XVI Papua (Antara/Juns)
Atlet para-angkat berat asal Daerah Istimewa Yogyakarta Sutiayah mengamankan medali emas kelas 50kg putri pada Pekan Olahraga Nasional (Peparnas) XVI di Ballroom Suni Garden Lake Hotel dan Resort, Sentani, Kabupaten Jayapura, Selasa.

Sutiayah mencatatkan angkatan pertama dengan beban 75kg, selanjutnya pada angkatan kedua dengan beban seberat 80kg dan angkatan terakhir dengan berat 85kg. Secara keseluruhan atlet berusia 38 tahun itu menorehkan 85 poin.
 
Pada posisi kedua diisi oleh atlet Yetti Kusmira asal Jambi yang berhak mendapatkan medali perak setelah menorehkan total 78 poin dari tiga angkatan yang dilakukan.

Pada angkatan pertama, Yetti Kusmira mencatatkan beban seberat 70kg, lalu pada kesempatan kedua ia mengangkat beban seberat 75kg dan pada kesempatan ketiga mengangkat beban seberat 78 kg.

Baca juga: Tiga nomor angkat berat Peparnas akan digelar Selasa
 
Medali perunggu berhak didapatkan oleh atlet Kalimantan Timur Fitriah yang secara keseluruhan menorehkan total 60 poin.

Pada angkatan pertama, Fitriah mengangkat beban seberat 50kg, di angkatan kedua ia mengangkat beban seberat 60 kg dan di kesempatan ketiga ia gagal melakukan angkatan yang memiliki beban seberat 65kg.

Secara keseluruhan akan ada 20 nomor yang dipertandingkan dari kategori putra dan putri dengan medali yang total diperebutkan adalah 20 emas, 20 perak dan 20 perunggu di cabang olahraga angkat berat Peparnas Papua XVI.

Gelaran cabang olahraga angkat berat Peparnas Papua XVI ini direncanakan rampung pada Sabtu (13/11) dan sistem pertandingan yang bersifat final.

Baca juga: Ni Nengah Widiasih torehkan rekor nasional angkat berat di Peparnas
Baca juga: A Hadi perkasa di angkat berat Peparnas kategori putra kelas 49kg

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2021