• Beranda
  • Berita
  • Gibran: Pahlawan masa kini berjasa dalam penanganan pandemi COVID-19

Gibran: Pahlawan masa kini berjasa dalam penanganan pandemi COVID-19

10 November 2021 18:24 WIB
Gibran: Pahlawan masa kini berjasa dalam penanganan pandemi COVID-19
Wali Kota Gibran Rakabuming Raka dan Wakil Wali Kota Surakarta Teguh Prakosa saat mengikuti upacara peringatan Hari Pahlawan di di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Bhakti di Solo, Rabu (10/11/2021). ANTARA/HO-Pemkot Surakarta

Ini momen yang pas menghormati pahlawan masa kini, seperti tenaga kesehatan, relawan COVID-19

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mengatakan Hari Pahlawan menjadi saat tepat untuk menghormati pahlawan masa kini, terutama yang berjasa dalam penanganan pandemi COVID-19.

"Ini momen yang pas menghormati pahlawan masa kini, seperti tenaga kesehatan, relawan COVID-19. Itu juga pahlawan semua dalam menanggulangi pandemi COVID-19," katanya usai mengikuti Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Bhakti di Solo, Jawa Tengah, Rabu.

Bahkan, dikatakannya, tidak sedikit kalangan muda yang ikut berkontribusi dalam mempromosikan hidup sehat dan menerapkan protokol kesehatan.

Baca juga: Gibran sebut petugas sampah sebagai pahlawan kebersihan kota Surakarta

"Seperti memakai masker, ini dilakukan di lingkungan keluarga, pertemanan, 'wedangan', tempat nongkrong," katanya.

Mengenai peringatan Hari Pahlawan tersebut, ia mengajak masyarakat untuk menghormati jasa para pahlawan.

"Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa-jasa pahlawan," katanya.

Sementara itu, pada kesempatan yang sama, Wakil Wali Kota Surakarta Teguh Prakosa mengatakan semangat para pahlawan menjadi cerminan hidup.

Baca juga: Gibran minta guru tak bermasker di SDN 113 tes usap

Baca juga: Gibran gandeng Kementerian PUPR koordinasi revitalisasi Keraton Solo


"Kami memperingati Hari Pahlawan dengan harapan semua semangat itu bisa menjadi cerminan pada kehidupan saya, terutama di pengujung usia ini," katanya.

Ia mengatakan di usia yang sudah tidak muda lagi, dipilihnya dia oleh partai maupun masyarakat untuk mendampingi Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka merupakan amanah yang harus dijaga.

"Harapannya semoga kami terus kuat untuk bisa mengemban estafet yang kemarin sudah dilakukan oleh Pak Rudy (Wali Kota Surakarta sebelumnya FX Hadi Rudyatmo)," katanya.

Baca juga: Gibran komitmen benahi kampung batik di Solo

Pewarta: Aris Wasita
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2021