Samsung dipekirakan akan merilis perangkat lunak One UI 4 untuk seri Galaxy S21 mulai pekan depan setelah melakukan rangkaian uji coba.
Beberapa minggu terakhir Samsung telah melakukan pengujian beta untuk perangkat lunak One UI 4 pada sistem operasi Android 12 di ponsel- ponsel premium besutannya seperti Galaxy S21, Galaxy Z Fold3, hingga Galaxy Z Flip3.
Hasil uji coba itu sepertinya menunjukan hasil yang memuaskan sehingga mungkin saja Samsung untuk merilis versi resmi dari One UI 4.
Baca juga: Samsung rilis jeans Z Flip Pocket Denim terinspirasi Galaxy Z Flip 3
Baca juga: Samsung mulai "flash sale" Galaxy M52 5G, berapa harganya?
Mengutip Gizmochina, Senin, operator jaringan Kanada yaitu Telus bahkan telah memperbarui jadwal peluncuran One UI 4 untuk Samsung Galaxy S21,S21 Plus, serta S21 Ultra.
Jadwal itu ditetapkan jatuh pada 23 November 2021 dan selain itu untuk One UI 4 mungkin juga akan dirilis lebih cepat di Korea Selatan, Amerika Serikat, dan China di akhir tahun.
Beberapa pembaruan terbaru dalam One UI 4 di antaranya terkait SmartThings Find ke perangkat aksesoris lainnya besutan Samsung seperti Galaxy Buds dan S Pens.
Meski demikian belum diketahui pembaruan One UI 4 untuk kawasan lainnya.
Baca juga: Bos Samsung sambangi AS jelang pembangunan pabrik chip Rp242 triliun
Baca juga: Tips optimalkan ponsel untuk kurangi "burnout"
Baca juga: Samsung pertahankan kamera depan 10 MP untuk seri Galaxy S22
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021