Tsitsipas, yang memenangi turnamen tersebut pada 2019, memulai dengan goyah di Turin, Italia, ketika dia kalah 6-4 6-4 dari petenis Rusia Andrey Rublev, Senin waktu setempat atau Selasa WIB.
Runner up French Open itu berada di urutan ketiga di Green Group setelah kekalahan di laga pembukanya, dan akan menghadapi Casper Ruud dari Norwegia pada Rabu.
"Saya senang. Saya masih ingin bermain tenis yang bagus," kata Tsitsipas usai pertandingan, dikutip dari Reuters.
Baca juga: Tsitsipas yakin era "Big Three" akan segera berakhir
"Meskipun kalah, saya merasa akan mendapatkan lebih banyak peluang. Saya ingin meningkatkannya dan bermain tenis lebih baik lain kali."
ATP Finals membagi delapan pemain teratas menjadi dua grup yang terdiri dari empat pemain, dengan masing-masing pemain bersaing dalam tiga pertandingan. Dua pemain teratas dari masing-masing grup akan melaju ke semifinal.
"Ini adalah format yang sebagian besar pemain tidak kenal karena kami tidak sering memainkannya dengan aturan round-robin, dan setiap set menjadi penting," kata Tsitsipas, yang tampil untuk ketiga kalinya di turnamen tersebut.
"Saya menyukainya karena itu memberi saya peluang dan saya bisa meningkatkan dan mendapatkan pertandingan demi pertandingan yang lebih baik."
Baca juga: Djokovic dan Tsitsipas ulangi final French Open di ATP Finals
Baca juga: Tsitsipas mundur dari Paris Masters, Sinner kalah
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2021