• Beranda
  • Berita
  • Federal Oil sabet penghargaan berkat konsistensi inovasi digital

Federal Oil sabet penghargaan berkat konsistensi inovasi digital

22 November 2021 12:16 WIB
Federal Oil sabet penghargaan berkat konsistensi inovasi digital
Federal Oil meraih Top Brand Award 2021 untuk kategori 2 Wheel Engine Lubricants (ANTARA/HO)
Jenama pelumas Indonesia, Federal Oil, meraih Top Brand Award 2021 untuk kategori 2 Wheel Engine Lubricants (pelumas mesin sepeda motor), berkat konsistensinya menggelar berbagai program melalui platform digital.

Executive Chairman PT Federal Karyatama dan PT ExxonMobil Lubricants Indonesia, Patrick Adhiatmadja, mengatakan bahwa keberhasilan Federal Oil™ meraih penghargaan itu merupakan upaya yang tidak mudah karena dibutuhkan berbagai inovasi untuk menghadirkan layanan terkini di masa pandemi.

"Top Brand Award ini merupakan penghargaan kepada merek-merek yang berhasil mepertahankan brand equity-nya, sehingga kami terus terang bangga menjadi salah satu bagian dan salah satu merek yang bisa mempertahankan konsistensi awarness dari brand kami," kata Patrick dalam siaran pers, Senin.

Baca juga: PanaOil kenalkan empat pelumas untuk sepeda motor di iklim tropis
​​
Baca juga: Repsol fokuskan pasar Indonesia untuk pelumas baru XR-Technology

"Melalui Top Brand Award ini, Federal Oil™ membuktikan kepada masyarakat, konsumen, bahwa kami adalah brand yang bisa dipercaya," ujar Patrick.

Top Brand Award ini merupakan penghargaan kedelapan kali yang mereka raih sehingga mencerminkan kuatnya kepercayaan masyarakat terhadap merek Federal Oil™ yang tidak hanya fokus pada satu kategori produk, melainkan semua kategori motor mulai dari matik, bebek, sampai motor sport.

"Kami sangat senang dan kami mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat Indonesia, konsumen, mekanik dan juga bengkel, yang sudah memilih produk kami sehingga kami bisa meraih penghargaan ini, ini sangat penting bagi kami," ujar Pablo Conrad selaku Marketing Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia.

Top Brand Award diberikan berdasarkan survei yang melibatkan 14.040 responden di 15 kota besar di seluruh wilayah Indonesia. Metodologi pengumpulan data menggunakan wawancara langsung dengan menggunakan kuesioner sebagai instrumen.

Survei menggunakan tiga paramater penilaian, yaitu top of mind share, top of market share dan top of commitment share.

Baca juga: Optimalkan kinerja mesin dengan pelumas yang tepat

Baca juga: Pelumas ECSTAR punya varian baru untuk motor dan mesin kapal

Baca juga: Federal Oil bekali 400 mitra FOC konsep "branded workshop"

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021