• Beranda
  • Berita
  • DFSK salurkan lima ton semen untuk pembangunan masjid di Medan

DFSK salurkan lima ton semen untuk pembangunan masjid di Medan

26 November 2021 10:58 WIB
DFSK salurkan lima ton semen untuk pembangunan masjid di Medan
Sales & Marketing Director PT Sokonindo Automobile Cing Hok (dua kanan) dalam acara penyerahan bantuan lima ton semen untuk dua masjid di area sekitar dealer DFSK Medan, Sumatera Utara, Kamis (25/11/2021). ANTARA/Fathur Rochman.
Dongfeng Sokon (DFSK) Indonesia menyalurkan lima ton semen untuk pembangunan masjid di Medan, Sumatera Utara, Kamis (25/11), sebagai bagian dari program tanggung jawab sosial perusahaan.

"Di Medan kami menyalurkan masing-masing 2,5 ton semen untuk pembangunan dua tempat ibadah masjid," ujar PR & Media Manager PT Sokonindo Automobile, Achmad Rofiqi di Medan.

Sebanyak lima ton semen tersebut diangkut menggunakan lima unit kendaraan komersial ringan DFSK Super Cab.

Sebelum menyalurkan semen, kelima mobil bermuatan masing-masing satu ton semen itu terlebih dahulu digunakan berkeliling kota Medan dalam acara Super Cab Media Challenge (SCMC), di mana jurnalis berkesempatan menjajal ketangguhan serta efisiensi bahan bakar dari mobil bak terbuka andalan DFSK tersebut.
 
Kendaraan komersial ringan DFSK Super Cab mengangkut semen untuk disalurkan kepada dua masjid di area sekitar dealer DFSK Medan, Sumatera Utara, Kamis (25/11/2021 (ANTARA/HO-DFSK)

Ini merupakan kali kelima DFSK menyalurkan semen untuk pembangunan tempat ibadah. Sebelumnya, perusahaan otomotif asal China tersebut telah menyalurkan 21 ton semen, di mulai sejak April 2021.

Penyaluran bantuan semen itu dimulai dari Jakarta dengan enam ton semen untuk pembangunan masjid, lalu di Bali dengan lima ton semen untuk pembangunan pura, di Bandung 2,5 ton semen untuk pembangunan masjid dan 2,5 ton semen untuk pembangunan gereja, serta lima ton semen untuk pembangunan masjid di Surabaya.

Rofiqi mengatakan pemilihan tempat ibadah sebagai sasaran program tanggung jawab sosial DFSK merupakan keputusan dari diler yang bekerja sama di tiap-tiap daerah.

"Dari diler kita kasih kebebasan mau rumah ibadah, sekolah, fasilitas kebersihan, atau lainnya. Jadi memang mungkin yang dilihat dari dealer adalah lingkungan sekitarnya banyak seperti masjid, gereja yang perlu dibangun. Itu kenapa diputuskan dari pihak dilernya untuk support area sekitar," kata Rofiqi.

Lebih lanjut, dia mengatakan bahwa pihaknya masih akan melakukan kegiatan serupa hingga akhir tahun. Terdekat, kata dia, DFSK akan melakukan penyaluran semen di wilayah Sulawesi.

"Desember kita akan adakan satu acara lagi. Kotanya masih kita lihat nanti, mungkin bisa di Sulawesi karena ini pertama kalinya di Sumatera, di Medan. Bulan depan kita mau coba di Makassar, karena di Makassar belum pernah kita coba buat acara seperti ini," kata Rofiqi.

Baca juga: DFSK - DAMRI kerja sama elektrifikasi transportasi darat

Baca juga: DFSK gelar promo akhir tahun untuk Glory 560 hingga Gelora E

Baca juga: DFSK tawarkan tiga model mobil komersial pendukung UMKM

Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021