• Beranda
  • Berita
  • Indonesia meriahkan Minsk International Film Festival Listapad 2021

Indonesia meriahkan Minsk International Film Festival Listapad 2021

27 November 2021 13:23 WIB
Indonesia meriahkan Minsk International Film Festival Listapad 2021
Wakil Duta Besar RI Azis Nurwahyudi menyampaikan Buku 10 New Bali Edisi Bahasa Rusia kepada CEO Belarus National Film Studio. (ANTARA/HO-KBRI Moskow)

Tahun ini sangat spesial karena untuk pertama kalinya film Indonesia bergabung

Indonesia Cinema Day untuk kali pertama ikut memeriahkan Minsk International Film Festival Listapad (Listapad Festival) ke-27 yang berlangsung dari tanggal 20-26 November 2021 di Kota Minsk, Republik Belarus.

Siaran pers KBRI Moskow yang diterima di Bandarlampung, Sabtu menyebutkan Indonesia Cinema Day digagas oleh KBRI Moskow bekerja sama dengan Belarus National Film Studio untuk memperkenalkan Indonesia lebih dekat kepada masyarakat Belarus melalui medium film.

Acara tersebut menampilkan film-film besutan dua sutradara wanita muda berbakat Lola Amaria dan Kamila Andini. Tiga film yang ditayangkan adalah film “Labuan Hati” dan “Lima” karya Lola Amaria serta film “Yuni” karya Kamila Andini.

“Setelah menyaksikan film Indonesia yang ditayangkan di Listapad, kita berharap semakin banyak masyarakat Belarus yang tertarik untuk mengetahui lebih jauh tentang Indonesia dan berkunjung ke Indonesia segera setelah pandemi selesai,” ungkap Azis Nurwahyudi, Wakil Duta Besar RI untuk Federasi Rusia merangkap Republik Belarus saat membuka Malam Resepsi Indonesia Cinema Day pada Kamis (24/11)
di bioskop Dom Kino (the Cinema House) Minsk.

Sebagai contoh,  lanjut dia, melalui film “Labuan Hati” yang mengambil lokasi di Labuan Bajo, kita turut mempromosikan keindahan Labuan Bajo sebagai salah satu dari 5 (lima) Destinasi Super Prioritas dari 10 Destinasi Bali Baru (The 10 New Bali) yang telah dikembangkan oleh Pemerintah.

Baca juga: Buku "The 10 New Bali" Bahasa Rusia diharapkan gaet wisatawan

Baca juga: KBRI Moskow upayakan perluas perdagangan ke Belarus


Malam resepsi dihadiri undangan khusus dari Kementerian Luar Negeri, Kementerian Kebudayaan, Kementerian Pendidikan, dan Parlemen Republik Belarus.

Acara juga dimeriahkan penampilan pentas budaya oleh penari Rusia-Indonesia dari sanggar tari binaan KBRI Moskow “Kirana Nusantara Dance” serta sajian kopi dan jajanan pasar khas Indonesia yang disiapkan khusus oleh chef Sunar Yadi asal Indonesia, yang merupakan Chef de Cuisine Hotel Double Tree Hilton, hotel bintang 5 terkemuka di Minsk.

Apresiasi khusus disampaikan oleh Vladimir Karachevskiy, CEO Belarus Film Studio sekaligus Project Director Listapad Festival Tahun 2021.

“Tahun ini sangat spesial karena untuk pertama kalinya film Indonesia bergabung. Kami berharap Indonesia akan berpartisipasi kembali di Listapad mendatang. Saya telah menyaksikan film-film yang tayang tahun ini dan saya yakin masyarakat Belarus akan sangat menyukainya,” tutur Vladimir dalam sambutan pada malam resepsi.

Pada kesempatan tersebut, Wakil Duta Besar RI juga menyerahkan kepada CEO Belarus Film Studio, sejumlah buku “the 10 New Bali” Edisi Bahasa Rusia yang baru saja diluncurkan di Moskow pada 15 November 2021 lalu.

Menanggapi Wakil Duta Besar Azis, CEO Vladimir menyampaikan harapannya agar penyelenggaraan Indonesia Cinema Day pada Listapad Festival Tahun 2021 menjadi langkah awal untuk membangun jejaring kerja dan mengembangkan kerja sama antarsineas film Indonesia dan Belarus.

“Kami sangat menantikan untuk dapat membuat satu produksi film bersama dengan sineas film Indonesia dan melaksanakan syutingnya di berbagai daerah di Indonesia yang sangat mengagumkan,” ujar CEO Vladimir.

Listapad Festival merupakan festival film internasional terbesar dan satu-satunya di Republik Belarus. Festival untuk kali pertama diselenggarakan pada tahun 1994 di Minsk.

Baca juga: KBRI Moskow promosi kopi Indonesia

Baca juga: KBRI Moskow gandeng Samara promosikan 10 "Bali Baru"

 

Pewarta: Triono Subagyo
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2021