Kepala Disnakertrans DKI Jakarta, Andri Yansyah di Jakarta, Selasa menuturkan kegiatan donor itu melibatkan 200 relawan yang berlangsung di Gedung Pusat Pelatihan Kerja dan Pengembangan Industri (PPKPI) Pasar Rebo, Jakarta Timur.
Baca juga: Stok plasma konvalesen DKI Jakarta cukup karena permintaan berkurang
"Mudah-mudahan kegiatan ini bermanfaat untuk masyarakat, meningkatkan kesehatan imun dan ke depannya DWP semakin Jaya dan semakin banyak memberikan manfaat untuk warga Jakarta," kata Andri Yansyah.
Selain donor darah, Andri Yansah menambahkan DWP Disnakertrans DKI juga menggelar kegiatan lomba senam Alusiau dan bazar untuk memeriahkan acara.
Dia mengatakan kegiatan donor darah untuk membantu menambah stok darah yang ada di Markas PMI DKI Jakarta. Demikian halnya bazaar, diikuti oleh Jakpreneur binaan Sudin Nakertrans Jakarta Timur.
Baca juga: Diaspora Indonesia di Singapura berikan ambulans untuk PMI Jakarta
Sementara itu, Kepala PPKPI Pasar Rebo Budi Karlia Setiyanto mengatakan kegiatan donor darah itu diikuti oleh 200 peserta yang merupakan perwakilan dari Disnakertrans DKI dan jajaran.
"Kami ucapkan terimakasih dan apresiasi pada seluruh pegawai yang telah berpartisipasi dan berperan serta dalam kegiatan ini. Karena kegiatan ini sangat bermanfaat untuk masyarakat Jakarta," tutur Budi.
Baca juga: PMI DKI Jakarta akui sempat kesulitan penuhi stok darah
Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Taufik Ridwan
Copyright © ANTARA 2021