1. Sandiaga Uno sebut API 2021 bangkitkan pariwisata di Tanah Air
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia Sandiaga Uno mengatakan Anugerah Pesona Indonesia (API) 2021 merupakan kegiatan tahunan sebagai upaya membangkitkan pariwisata di Tanah Air.
Simak selengkapnya di sini
2. Kemendag tak terbitkan izin impor beras umum selama tahun 2021
Kementerian Perdagangan (Kemendag) menyatakan tidak menerbitkan izin impor beras untuk keperluan umum selama tahun 2021, serta menjamin ketersediaan kebutuhan beras nasional melalui serapan Bulog untuk gabah dan beras petani.
Simak selengkapnya di sini
3. LaNyalla sebut Kawasan Industri Halal tumbuhkan investasi dan ekonomi
Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti menilai Kawasan Industri Halal (KIH) sukses menarik investasi dan menumbuhkan ekonomi sekaligus merupakan wujud komitmen pemerintah mewujudkan industrialisasi produk halal
Simak selengkapnya di sini
4. Pengamat: Integrasi Gopay-Bank Jago permudah akses layanan keuangan
Pengamat ekonomi digital dari Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Nailul Huda menilai, integrasi GoPay dan Bank Jago akan mempermudah masyarakat dalam mengakses layanan keuangan mengingat keduanya saat ini tidak lagi berdiri terpisah namun sudah tergabung dalam satu ekosistem GoTo Financial.
Simak selengkapnya di sini
5.Kebijakan kewajiban pasok domestik bisa atasi harga minyak goreng
Anggota Komisi XI DPR RI Ecky Awal Mucharam menyatakan, kebijakan Domestic Market Obligation (DMO) atau kewajiban pasok domestik terkait minyak goreng perlu ditegakkan agar dapat menjadi salah satu solusi guna mengatasi permasalahan harga minyak goreng.
Simak selengkapnya di sini
Pewarta: Aji Cakti
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2021