• Beranda
  • Berita
  • Aston Villa-nya Steven Gerrard tak mampu bendung Manchester City

Aston Villa-nya Steven Gerrard tak mampu bendung Manchester City

2 Desember 2021 06:15 WIB
Aston Villa-nya Steven Gerrard tak mampu bendung Manchester City
Bek Manchester City Ruben Dias (kanan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya seusai mencetak gol ke gawang Aston Villa dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Villa Park, Birmingham, Inggris, Rabu (1/12/2021) waktu setempat. (ANTARA/REUTERS/Rebecca Naden)
Aston Villa yang melakoni pertandingan ketiganya bersama Steven Gerrard sebagai pelatih anyar tak mampu membendung tim juara bertahan Manchester City dan menderita kekalahan tipis 1-2 dalam laga pekan ke-14 Liga Inggris di Stadion Villa Park, Rabu waktu setempat (Kamis WIB).

Hasil ini jadi kekalahan pertama Villa sejak ditangani Gerrard, setelah mereka mampu memenangi dua pertandingan sebelumnya.

Bayang-bayang berakhirnya bulan madu manis Gerrard di Villa sudah tampak sejak awal laga, ketika kiper Emiliano Martinez diuji kesigapannya menepis tembakan Rodri Hernandez ke atas mistar gawang.

Baca juga: Bekuk Crystal Palace, Gerrard lanjutkan bulan madu bersama Aston Villa
Baca juga: Liverpool perkasa kuasai Derbi Merseyside saat bekuk Everton 4-1


Dominasi City membuahkan hasil pada menit ke-27 saat Ruben Dias menyelesaikan umpan akurat dari Raheem Sterling untuk menyarangkan bola ke pojok gawang Villa.

Keunggulan itu bertambah dua menit jelang turun minum kala City memanfaatkan situasi serangan balik yang berakhir dengan umpan Gabriel Jesus disambut tembakan voli Bernardo Silva yang bebas tanpa kawalan di area tiang jauh.

Villa berusaha memperbaiki penampilan mereka di babak kedua dan mampu mencetak gol balasan pada menit ke-47 melalui Ollie Watkins yang membelokkan umpan sepak pojok Douglas Luiz demi memperkecil ketertinggalan 1-2 dari City.

Meski tetap lebih banyak ditekan, Villa nyaris membuat kedudukan imbang pada menit ke-74 saat Carney Chukwuemeka menyelesaikan umpan terobosan dengan sepakan akurat, tapi kiper Ederson Moraes melakukan aksi penyelamatan gemilang untuk menepis bola.

Upaya Villa tak kunjung membuahkan hasil lagi hingga bubaran dan City membawa pulang tiga poin penuh dengan kemenangan 2-1.

Tim besutan Pep Guardiola itu terus menjaga posisi dalam persaingan di papan atas, di mana mereka duduk di urutan kedua dengan koleksi 32 poin hanya terpaut satu poin dari pemuncak klasemen Chelsea.

Sedangkan Villa harus rela tertahan di urutan ke-13 dengan 16 poin, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.

Di pertandingan selanjutnya, City akan bertandang ke Vicarage Road menghadapi Watford pada Sabtu (4/12) dan sehari kemudian Villa menjamu Leicester City di Villa Park.

Baca juga: Chelsea bukukan kemenangan tandang triruntun di markas Watford
Baca juga: Gol larut Maupay gagalkan upaya West Ham kembali ke jalur kemenangan

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2021