• Beranda
  • Berita
  • Studi temukan sebagian varian Omicron dapat lolos dari respon imun vaksin Pfizer

Studi temukan sebagian varian Omicron dapat lolos dari respon imun vaksin Pfizer

13 Desember 2021 20:28 WIB
Studi temukan sebagian varian Omicron dapat lolos dari respon imun vaksin Pfizer
Orang-orang mengantre untuk menerima suntikan vaksin COVID-19 Pfizer/BioNTech di sebuah klinik vaksinasi keliling di wilayah Brooklyn, New York, Amerika Serikat, pada 23 Agustus 2021. (Xinhua/Michael Nagle)

Penelitian itu mengonfirmasi prediksi bahwa sejumlah besar mutasi yang ditemukan pada protein lonjakan (spike protein) dan bagian lain dalam varian Omicron akan mewujud dalam kemampuan menghindari respons imun yang ditimbulkan oleh vaksin Pfizer-BioN

Sebuah penelitian laboratorium menunjukkan bahwa sebagian varian Omicron dapat menghindari imunitas antibodi yang ditimbulkan oleh vaksin COVID-19 produksi Pfizer-BioNTech.

Hasil penelitian yang dipimpin oleh profesor Alex Sigal dari Institut Penelitian Kesehatan Afrika di Afrika Selatan itu telah diserahkan ke medRxiv, sebuah peladen pracetak (preprint server) untuk ilmu-ilmu kesehatan.

Penelitian itu mengonfirmasi prediksi bahwa sejumlah besar mutasi yang ditemukan pada protein lonjakan (spike protein) dan bagian lain dalam varian Omicron akan mewujud dalam kemampuan menghindari respons imun yang ditimbulkan oleh vaksin Pfizer-BioNTech.

Lewat akun Twitter pada Selasa (7/12), Sigal menyampaikan bahwa laboratoriumnya telah menguji sampel darah milik 12 orang yang telah disuntik dua dosis vaksin COVID-19 Pfizer-BioNTech, dan menemukan bahwa ada penurunan 41 kali lipat terkait kemampuan antibodi vaksin itu untuk menetralkan varian Omicron.
 

Pewarta: Xinhua
Editor: Desi Purnamawati
Copyright © ANTARA 2021