bekerja sama dengan dinas kesehatan provinsi dan kota
Badan Intelijen Negara Sumatera Selatan (BIN) turut serta menyukseskan vaksinasi COVID-19 dengan menyasar 62.120 warga setempat.
Kepala BIN Sumsel Brigadir Jendral TNI Armansyah di Palembang, Rabu, mengatakan keterlibatan BIN dalam menyukseskan vaksinasi COVID-19 itu sesuai dengan arahan dari Presiden Joko widodo untuk mencapai kekebalan komunal 70 persen.
Secara berkelanjutan BIN Sumsel sudah menyelenggarakan vaksinasi bekerja sama dengan dinas kesehatan provinsi dan kota dimana dari 62.120 target sasaran vaksinasi tersebut bukan hanya kategori masyarakat umum saja tetapi juga remaja usia sekolah 12 tahun ke atas.
"Sekarang baru 65,64 persen dari jumlah yang ditargetkan. Kegiatan ini akan terus dilakukan hingga ke depan untuk mencapai 100 persen," kata dia.
Kepala Pos Daerah Palembang Binda Sumsel Letnan kolonel Cpl Gusra Muttaqin mengatakan skema vaksinasi terbaru yang diprakarsai BIN Sumsel yaitu menyelesaikan ratusan pelajar dan tenaga pengajar di sekolah luar biasa (SLB) Karya Ibu Palembang.
Pemberian vaksin tersebut berlangsung di gedung sekolah untuk anak berkebutuhan khusus yang beralamat di Jalan Sosial, Kelurahan Ario Kemuning, Kecamatan Kemuning bekerjasama dengan dinas kesehatan setempat.
"Vaksinasi ini konsepnya 'door to door' langsung digelar di sekolahan dan gratis, ternyata benar, anak-anak itu sangat antusias mengikuti vaksinasi COVID-19 dosis pertama. Didampingi orang tua dan guru mereka," ujarnya.
Menurut dia, vaksinasi COVID-19 target sasaran anak sekolah ini bakal terus dilakukan termasuk kategori lainnya.
Hal tersebut sudah terlihat telah memberi pengaruh positif, kota Palembang tercatat sudah mencapai di atas 70 persen termasuk Kabupaten Musi Banyuasin dan Prabumulih untuk vaksinasi para pelajar dan masyarakat umum.
"Pastinya jumlah para pelajar dan masyarakat yang telah vaksinasi akan terus bertambah. Karena BIN akan terus rutin lakukan vaksinasi kepada pelajar," tandasnya.
Baca juga: Giat vaksin Polres OKU Sumsel lampaui target
Baca juga: Dinkes Sumsel: Vaksin Moderna dari Empat Lawang dikirim ke daerah lain
Baca juga: Pemprov Sumsel targetkan vaksinasi capai 70 persen akhir 2021
Pewarta: Muhammad Riezko Bima Elko
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2021