Bahkan, MTF Career Expo 2021 mencetak rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) yaitu "Pemecahan Rekor Perusahaan Pembiayaan Pertama yang Menyelenggarakan Bursa Karier Secara Daring dengan Siaran Langsung Selama 12 Jam Tanpa Henti".
"Penghargaan ini merupakan suatu kebanggaan yang kami terima dalam upaya kami untuk menciptakan lapangan kerja dan menciptakan kualitas sumber daya manusia sesuai visi dan misi Mandiri Tunas Finance," kata Direktur Utama MTF Pinohadi G Sumardi, dalam keterangan pers, dikutip Jumat.
Baca juga: Tren pembelian kendaraan secara digital terus meningkat
Penghargaan MURI itu diserahkan oleh Jusuf Ngadri selaku Senior Manager MURI dan Rendra Rinanto selaku IT Manager MURI kepada Pinohadi G. Sumardi di kantor pusat MTF.
MTF Career Expo 2021 bertujuan membantu dan memfasilitasi para pencari kerja dalam mendapatkan peluang kerja, serta menambah pengetahuan dan wawasan mengenai dunia kerja melalui berbagai webinar yang diadakan.
Dalam bursa karier itu, MTF membuka kesempatan bagi para pencari kerja dengan menyediakan 100 lebih lowongan pekerjaan yang terdiri dari lowongan magang, fresh graduate hingga profesional.
Kegiatan acara MTF Career Expo 2021 terdiri dari MTF Fun Challenge, MTF Student Ambassador, MTF Friendship, Soft Launching Web Career, Online Webinar, Virtual Career Fair dan Online Concert yang diadakan secara daring melalui kanal careers.mtf.co.id dan social media Mandiri Tunas Finance.
Bagi mahasiswa-mahasiswi di seluruh Indonesia yang ingin mendapat pengalaman dengan mengikuti program Student Ambassador MTF.
Dari total 2000 lebih pendaftar MTF Student Ambassador, akhirnya terpilih 11 MTF Student Ambassador yang berhak mendapatkan kesempatan emas dari MTF untuk mengembangkan kualitas diri menjadi lebih baik.
Selain MTF Ambassador, mahasiswa-mahasiswi juga berkesempatan mendapat beasiswa melalui MTF Friend Scholarship dengan manfaat yang akan didapatkan berupa uang saku, pengalaman berharga, kesempatan berkarir di MTF serta relasi profesional.
Setelah didapatkan 2500 lebih pendaftar MTF Friend Scholarship, akhirnya terpilih 25 MTF Friend yang berhak menerima MTF Friend Scholarship untuk dapat bermanfaat bagi mereka dalam menempuh pendidikan selanjutnya.
MTF juga menggelar MTF Fun Challenge dengan hadiah uang tunai sebesar Rp1 juta dan Rp500.000 atau staycation di Yogyakarta selama 2 hari.
Lowongan kerja dalam rangkaian acara MTF Virtual Career Fair masih dibuka sampai tanggal 31 Desember 2021, jangan sampai ketinggalan dan langsung kunjungi career site Mandiri Tunas Finance di careers.mtf.co.id atau kunjungi instagram @mandiritunasfinance dan @lifeatmtf.
Baca juga: Mandiri Tunas Finance kembali raih Top Digital Award
Baca juga: Mandiri Tunas Finance raih penghargaan CGPI
Baca juga: Strategi CARRO setelah unicorn, terapkan AI & perluasan produk
Pewarta: Suryanto
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021