Kepala Seksi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekalongan Dimas Arga Yudha di Pekalongan, Kamis, mengatakan bahwa intensitas hujan yang tinggi dan luapan sungai Loji mengakibatkan ratusan rumah tergenang.
Baca juga: Pemkot Pekalongan lakukan pemenuhan layanan dasar pengungsi banjir
"Proses evakuasi warga terdampak banjir sudah bisa ditangani pada Kamis sekitar pukul 03.00 WIB dan sedang kami lakukan pelayanan pada mereka (korban banjir)," katanya saat dihubungi melalui telepon selulernya.
Menurut dia, banjir yang melanda Kota Pekalongan terjadi sejak Rabu sore akibat hujan deras yang melanda daerah itu. Banjir merendam rumah warga dan bertambah parah setelah air hulu sungai dari Kabupaten Pekalongan meluap dan mengalir ke sungai Loji wilayah Kota Pekalongan.
"Ketinggian banjir kini mencapai 30-60 sentimeter hingga 60, sehingga warga yang rumahnya terendam air, diungsikan ke lokasi yang lebih aman," katanya.
Beberapa tempat pengungsian yang disiapkan oleh Pemkot Pekalongan, antara lain Mushala Alhikmah di Kelurahan Tirto, Mushala Baiturohman di Kelurahan Bendan Kergon, SD Islam Baitusalam Pesindon, dan Gedung Serbaguna Sampangan Kelurahan Kauman.
Dimas menyebutkan saat ini jumlah pengungsi sebanyak 116 orang dan kemungkinan bertambah, karena masih banyak warga yang memilih bertahan di rumahnya yang kini terendam banjir.
Baca juga: Ganjar minta ruang pengungsian banjir Pekalongan disekat
Baca juga: Sambangi Pekalongan, Mensos pesan korban banjir jangan sampai telantar
Selain merendam ratusan rumah warga, kata dia, banjir juga menyebabkan sejumlah jalan protokol tergenang banjir seperti sepanjang Jalan Veteran, Kusuma Bangsa, Jalan Bahagia, Kutilang, Merak, WR Supratman, Kurinci, Samudera Pasai, dan Jalan Belimbing dengan ketinggian air 10-30 cm.
"Saat ini kami terus melakukan monitoring dan patroli kesiapsiagaan dan menyiagakan posko kebencanaan, serta pelayanan pada warga terdampak banjir," katanya.
Pewarta: Kutnadi
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2022