Oppo Seri Find X5 akan tersedia mulai 14 Maret dan pre-order dibuka mulai Kamis (24/2). Varian Pro dipatok seharga 1299 Euro atau sekitar Rp20,9 juta, sementara varian regulernya seharga 999 Euro atau sekitar Rp16 juta.
“Dengan Seri Find X5, kami telah memberikan standar baru bagi smartphone flagship dalam hal desain dan performa, dan kami tidak pernah berhenti dalam mengeksplorasi kemungkinan baru," kata Presiden Pemasaran Global Oppo William Liu melalui keterangan resminya, Jumat.
Ia mengatakan bahwa perangkat ini dikembangkan dari kerangka rancangan Seri Find X3 yang sempat menjadi populer di kalangan konsumen dan kritikus.
Oppo Seri Find X5 tampil dalam desain futuristik dan premium, masing-masing varian tersedia dalam warna putih dan hitam.
Pada varian Pro, bagian belakangnya terbuat dari dari keramik asli dan diklaim tahan banting. Sementara varian regulernya tampil dengan lapisan kaca frost dan matte, serta casing (chassis) yang tahan sidik jari.
Find X5 Pro memiliki layar AMOLED ultra-clear. Varian Pro berukuran 6,7 inci, sementara saudaranya berukuran 6,55 inci.
Seri Find X5 dilengkapi dengan Neural Processing Unit (NPU) MariSilicon X yang dirancang Oppo. NPU khusus ini diklaim mampu mengatasi berbagai keterbatasan saat merekam video pada malam hari dengan fitur 4K Ultra Night Video, memungkinkan hasil gambar yang jernih dan realistis.
NPU digabungkan dengan algoritma AINR sehingga mampu mendeteksi dan mengurangi noise pada setiap frame foto serta diproses secara pixel-by-pixel sehingga dapat mempertahankan detil gambar, warna kulit, dan warna objek yang lebih halus dan akurat.
Bekerja sama dengan Hasselblad, Oppo menghadirkan Natural Color Calibration dalam Seri Find X5 sehingga memungkinkan pengguna untuk menangkap warna alami dan realistis saat merekam video.
Smartphone ini juga memiliki sistem dual camera IMX766, performa tinggi, teknologi 5G yang cepat, SUPERVOOC Flash Charging, dan kapasitas baterai 5000mAh pada Pro dan 4800 mAh pada reguler.
Seri Find X5 dijalankan dengan sistem operasi Android 12 dan ColorOS 12.1. Implementasi ColorOS 12.1 memiliki beragam fitur seperti O Relax digital relaxation dan Color Vision Enhancement untuk membantu pengguna yang memiliki keterbatasan warna pada penglihatannya.
Baca juga: MediaTek umumkan Dimensity 9000 akan debut di seri Oppo Find X5
Baca juga: Oppo gaet Hasselblad hadirkan teknologi "Mobile Imaging"
Baca juga: Ponsel lipat Google akan dinamai Pixel Notepad
Pewarta: Rizka Khaerunnisa
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022