Berbicara pada konferensi pers virtual seusai pertandingan, Senin, Liestiadi mengatakan terjadi jual beli serangan dalam laga ini dan Persikabo lebih dominan.
"Serangan lebih banyak dari kita dan itu banyak peluang dari babak pertama, babak kedua juga dari Ciro," kata Liestiadi.
"Tetapi ini adalah hasil pertandingan, walaupun kita bagus banyak peluang tapi kalah tidak bisa menciptakan gol, sementara lawan dapat penalti sehingga kita kalah 1-0," sambung dia.
Meskipun kalah, pelatih kelahiran Medan itu mengapresiasi perjuangan timnya dan menilai mereka layak mendapatkan bintang.
"Mereka sudah berjuang mati-matian untuk membela nama besar Persikabo, suporter dan bagaimana membanggakan masyarakat Bogor, itu sudah mereka dibuktikan di lapangan," pungkas Liestiadi.
Baca juga: Gol tunggal Wallace Costa bawa PSIS amankan tiga poin dari Persikabo dan Jelang lawan Persib, Persija minta suporter jaga nama besar klub
Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2022