• Beranda
  • Berita
  • Teten dorong Kepri ciptakan tempat promosi khusus bagi pelaku UMKM

Teten dorong Kepri ciptakan tempat promosi khusus bagi pelaku UMKM

30 Maret 2022 22:36 WIB
Teten dorong Kepri ciptakan tempat promosi khusus bagi pelaku UMKM
Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki saat memberikan sambutan dalam program Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia 2022 di Batam, Kepulauan Riau, Rabu (30/3/2022). ANTARA/Dwi/am.

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mendorong pemerintah daerah Kepulauan Riau menciptakan tempat promosi khusus bagi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) setempat.

“Penting UMKM itu punya rumah sendiri,” ujar dia dalam pembukaan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) 2022 di Batam, Kepulauan Riau, Rabu.

Dia menganggap anak muda saat ini lebih memilih kawasan seperti Blok-M, Jakarta, untuk mengkonsumsi makanan dan minuman serta berbelanja ketimbang di mall.

“Padahal tempatnya hanya gudang tua, bahkan tidak ada tempat parkir,” ucap Teten.

Begitu pula di Gedung Sarinah, Jakarta, yang kini sudah menjadi wadah bagi pelaku UMKM lokal untuk mempromosikan berbagai produk buatan dalam negeri.

Menkop menyatakan tempat tersebut dalam waktu singkat sudah menarik perhatian banyak pihak karena memiliki pelbagai produk berkelas buatan UMKM.

Selain itu juga mengubah cara pandang pengelola mall yang selama ini enggan memberikan tempat bagi UMKM tempat utama (premium place) untuk memikat ketertarikan pengunjung.

“Biasanya brand asing yang ditaruh di-premium place (oleh pengelola mall). Di Sarinah, tidak ada brand asing, tidak ada brand besar ke sana, sekarang orang membludak ke sana,” katanya.

Bahkan, lanjutnya, para pengelola mall disebut mulai berpikir bahwa ketersediaan wadah untuk promosi bagi UMKM Indonesia sebagai ancaman bagi model mall konvensional.

“Jangan main-main dengan UMKM, ini pasukan semut. Produk kita produk unggul, harga terjangkau, dan kita bangga menggunakan barang buatan bangsa sendiri,” ungkap Menkop.

Gernas BBI di Kepri mengusung tema Expanding to the New Market, Recover Together, Recover Stronger yang dibungkus dengan tagline UKM Kepri #WithoutBorder.

Secara total, terdapat 250 UMKM yang terlibat dalam pameran UMKM selama lima hari sejak 30 Maret - 3 April 2022 yang berlokasi di area Parkir Harbour Bay, Batam.

Selain 46 UMKM hasil kurasi Kementerian Koperasi dan UKM serta 132 UMKM yang difasilitasi Bank Indonesia, terdapat pula 72 UMKM dari Pasar Rakyat (Bazar Kuliner).
Baca juga: Sandiaga Uno ajak pelaku UMKM manfaatkan potensi ekspor produk hijau
Baca juga: BI: 133 ribu pedagang di Kepulauan Riau telah gunakan QRIS

 

Pewarta: M Baqir Idrus Alatas
Editor: Royke Sinaga
Copyright © ANTARA 2022