Svartpilen 250 mewakili langkah selanjutnya dalam visi sepeda motor jalanan Husqvarna Motorcycles.
Motor ini menggendong mesin 4-tak silinder tunggal 248,8 CC yang menyemburkan tenaga 31 HP pada 9.000 rpm dan torsi 24 NM pada 7.250 rpm. Tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi enam percepatan.
Motor modern dengan gaya unik tersebut menggunakan rangka teralis baja, stang bergaya off-road, serta menggunakan suspensi WP Apex dan sistem rem hidrolik ByBre.
Sepeda motor jalanan seri Husqvarna khususnya Model Svartpilen 250 2022 akan tersedia di dealer utama PT Marani Ripah Globalindo yang telah resmi ditunjuk oleh Distributor Tungga KTM & Husqvarna PT Premium Motorindo Abadi.
Distribusi motor tersebut akan dilakukan mulai April 2022 di semua diler resmi Husqvarna. Husqvarna Svartpilen 250 dibanderol seharga Rp98,8 juta on the road Jakarta.
Baca juga: Husqvarna "recall" FE 350s Dan FE 501s karena masalah pada rem
Baca juga: Menteri Airlangga: PLN punya pasar besar untuk kendaraan listrik
Baca juga: Toyota kenalkan Kijang Innova Listrik di IIMS Hybrid 2022
Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2022