• Beranda
  • Berita
  • Pemprov Lampung siapkan gerai vaksinasi saat mudik Lebaran

Pemprov Lampung siapkan gerai vaksinasi saat mudik Lebaran

4 April 2022 16:44 WIB
Pemprov Lampung siapkan gerai vaksinasi saat mudik Lebaran
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemprov Lampung Qodratul Ikhwan memberi keterangan. Bandarlampung, Senin (4/4/2022) ANTARA/Ruth Intan Sozometa Kanafi.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung segera menyiapkan gerai vaksinasi di posko mudik guna memfasilitasi masyarakat yang membutuhkan vaksinasi pada periode mudik Lebaran 2022.

"Terkait gerai vaksinasi menjelang mudik Lebaran kita akan siapkan di beberapa titik," ujar Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemprov Lampung, Qodratul Ikhwan, di Bandarlampung, Senin.

Ia mengatakan gerai vaksinasi tersebut untuk memfasilitasi masyarakat yang hendak melakukan perjalanan, namun terkendala akibat status vaksinasi yang belum lengkap.

"Kita akan siapkan di beberapa titik gerai ataupun posko vaksinasi bagi pelaku perjalanan yang ingin melaksanakan 'booster' (vaksin penguat), seperti di Pelabuhan Bakauheni ataupun di 'rest area' (area istirahat) Jalan Tol Trans Sumatera ataupun di posko mudik," katanya.

Dia menjelaskan kesiapan tim kesehatan serta jumlah vaksin yang disediakan masih dalam tahapan perencanaan.

"Jumlah tim kesehatan yang disiapkan, vial vaksin, dan jumlah posko tengah di persiapkan bersama dengan instansi terkait untuk mempersiapkan pelaksanaan mudik tahun ini," ucapnya.

Baca juga: Polres Malang geber vaksinasi penguat saat Ramadhan

Dia menjelaskan untuk aturan perjalanan mudik Lebaran di Lampung saat ini pemerintah daerah tengah menyiapkan surat edaran (SE) bagi pengaturan pelaksanaan kegiatan pada periode hari besar keagamaan.

"Saat ini surat edaran dari pemerintah pusat sudah dikeluarkan dan akan ditindaklanjuti melalui surat edaran Gubernur Lampung. Mudah-mudahan ini dapat mengatur pelaksanaan mudik tahun ini agar lebih teratur," katanya.

Ia mengharapkan dalam pelaksanaan mudik tahun ini masyarakat dapat terlebih dahulu melengkapi segala persyaratan perjalanan, salah satunya mendapatkan vaksinasi COVID-19 secara lengkap.

"Harapannya vaksinasi COVID-19 ini bisa dilakukan secara lengkap sebelum masyarakat bepergian untuk menghindari adanya persebaran COVID-19 di sarana transportasi akibat adanya kerumunan masyarakat yang belum mendapatkan vaksinasi secara lengkap," ujarnya.

Sebelumnya, pemerintah pusat melalui Satgas Penanganan COVID-19 telah mengeluarkan persyaratan perjalanan orang dalam negeri selama pandemi COVID-19, melalui SE Satgas COVID-19 Nomor 16 Tahun 2022.

Salah satu poin dalam SE itu, mengatur tentang persyaratan vaksinasi lengkap bagi pelaku perjalanan domestik pada periode mudik Lebaran dan sejumlah syarat lainnya dalam melaksanakan perjalanan domestik melalui transportasi darat, laut, dan udara.

Baca juga: Dinkes: Vaksinasi penguat di Kepri mencapai 30 persen
Baca juga: Satgas COVID-19 laporkan 23,6 juta warga dapatkan vaksinasi penguat

Pewarta: Ruth Intan Sozometa Kanafi
Editor: M. Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2022