• Beranda
  • Berita
  • Cendekiawan Muslim Aceh salurkan bantuan Ramadhan untuk warga dhuafa

Cendekiawan Muslim Aceh salurkan bantuan Ramadhan untuk warga dhuafa

11 April 2022 20:39 WIB
Cendekiawan Muslim Aceh salurkan bantuan Ramadhan untuk warga dhuafa
Sekretaris ICMI Orwil Aceh Prof Rajuddin saat memberikan bantuan kepada warga kurang mampu, di Banda Aceh, Senin (11/4/2022) (FOTO ANTARA/Rahmat Fajri)

Kegiatan peduli dhuafa ini merupakan agenda rutin dari ICMI Aceh untuk selalu berbagi di bulan Ramadhan

Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) Organisasi Wilayah (Orwil) Aceh menyalurkan bantuan paket Ramadhan 1443 Hijriah kepada masyarakat dhuafa atau kurang mampu di Kota Banda Aceh berupa sembako dan uang tunai.

"Kegiatan peduli dhuafa ini merupakan agenda rutin dari ICMI Aceh untuk selalu berbagi di bulan Ramadhan," kata Sekretaris ICMI Orwil Aceh Prof Rajuddin, di Banda Aceh, Senin.

Ia mengatakan sejauh ini ICMI Aceh telah 13 kali Ramadhan memberikan bantuan kepada warga kurang mampu di sekeliling mereka, dan program tersebut akan terus dilaksanakan.

Adapun bantuan yang diserahkan tahun ini sebanyak 190 paket terdiri dari sembako (minyak, beras, terigu dan gula) serta uang tunai Rp100 ribu setiap penerima.

"Alhamdulillah paket bantuan yang kita salurkan tahun ini meningkat dari Ramadhan sebelumnya yang hanya sebanyak 150 paket," katanya.

Ia menyebutkan dana pemberian paket Ramadhan kepada warga dhuafa tersebut terkumpul dari donasi seluruh anggota ICMI Orwil Aceh, Bank Hikmah Wakilah dan Bank Aceh Syariah.

Meski masih dalam kondisi pandemi COVID-19, ICMI Aceh harus selalu hadir di tengah masyarakat sehingga keberadaan dan kepedulian para cendekiawan ini benar-benar dirasakan para dhuafa.

"Kita mengucapkan terima kasih kepada anggota ICMI dan donatur tetap yaitu Bank Aceh Syariah dan Bank Hikmah Wakilah," demikian Rajuddin.

Baca juga: ICMI Orwil Aceh bagi paket untuk kaum dhuafa

Baca juga: Etnis Tionghoa bantu paket Ramadhan untuk 2.140 kaum dhuafa di Aceh

Baca juga: Rumah zakat Aceh salurkan 400 paket Lebaran untuk anak yatim

Baca juga: Paket Bantuan Ramadhan Dinikmati Kaum Dhuafa

 

Pewarta: Rahmat Fajri
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2022