• Beranda
  • Berita
  • BPBD Karawang: Pemudik mesti mewaspadai cuaca ekstrem

BPBD Karawang: Pemudik mesti mewaspadai cuaca ekstrem

28 April 2022 16:25 WIB
BPBD Karawang: Pemudik mesti mewaspadai cuaca ekstrem
Ilustrasi cuaca ekstrem saat hujan. (FTO ANTARA/Ali Khumaini/dok)

Pemudik yang hendak masuk atau melintasi wilayah Karawang dan sekitarnya diimbau untuk mewaspadai cuaca ekstrem

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karawang, Jawa Barat mengimbau agar para pemudik Lebaran 2022 mewaspadai cuaca ekstrem selama di perjalanan.

Kepala Pelaksana BPBD Karawang Yasin Nasrudin, di Karawang, Kamis menyampaikan, pemudik yang hendak masuk atau melintasi wilayah Karawang dan sekitarnya diimbau untuk mewaspadai cuaca ekstrem.

Sesuai dengan pengamatan cuaca dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), beberapa wilayah kini sedang memasuki peralihan musim yang mengakibatkan cuaca ekstrem.

Menurut Yasin Karawang sebenarnya mulai memasuki musim kemarau. Namun saat ini, di sejumlah wilayah masih memasuki peralihan musim.

"Kondisi ini berpotensi memicu hujan sedang maupun sangat lebat hingga ekstrem dan dapat disertai kilat atau petir serta angin kencang," katanya.

Peralihan musim di momen mudik ini akan terjadi hingga awal Mei 2022. Itu berdasarkan prospek cuaca ekstrem mingguan di sejumlah wilayah Jawa Barat, mulai dari 25 April sampai 1 Mei.

"Dalam prospek cuaca ekstrem mingguan itu, Karawang masuk ke daftar wilayah yang masuk ke cuaca ekstrem," katanya.

Sementara itu, selama beberapa pekan terakhir ini hujan sedang hingga hujan deras terjadi di wilayah Karawang setiap sore hingga malam, demikian Yasin Nasrudin.


Baca juga: Jalur Tol Cikarang hingga Karawang macet imbas kecelakaan sejumlah bus

Baca juga: Polres Karawang: Petugas buka tutup "contra flow" atasi kepadatan arus

Baca juga: Mudik Lebaran, Dinkes Karawang layani vaksinasi COVID-19 di posko pam

Baca juga: Pemudik yang langgar ganjil genap dikeluarkan di pintu Karawang Barat

Pewarta: M.Ali Khumaini
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2022