• Beranda
  • Berita
  • Thomas Doll pimpin latihan Persija begitu tiba di Indonesia

Thomas Doll pimpin latihan Persija begitu tiba di Indonesia

23 Mei 2022 23:20 WIB
Thomas Doll pimpin latihan Persija begitu tiba di Indonesia
Pelatih Persija Thomas Doll (kanan) berbicara dengan pemainnya Ismed Sofyan (kiri) dalam latihan perdana skuad “Macan Kemayoran” di Nirwana Park, Bojongsari, Jawa Barat, Senin (23/5/2022). Latihan itu sebagai persiapan menuju Liga 1 Indonesia 2022-2023. (ANTARA/HO/Persija)
Pelatih anyar Persija Thomas Doll langsung memimpin latihan skuadnya di Nirwana Park, Bojongsari, Jawa Barat, begitu tiba di Indonesia pada Senin sore.

Dikutip dari laman Persija di Jakarta, Senin, dari Bandar Udara Soekarno Hatta, Tangerang, Doll bukannya menuju ke hotel untuk beristirahat, tetapi ke lapangan untuk memantau latihan Andritany Ardhiyasa dan kawan-kawan. Padahal, perjalanan dari Eropa ke Indonesia membutuhkan waktu belasan jam.

“Saya langsung ke tempat latihan. Tidak pergi ke hotel lebih dulu untuk tidur. Itu bisa membuat saya kehilangan satu hari. Saya ingin langsung bertemu pemain,” ujar juru taktik asal Jerman itu.

Baca juga: Thomas Doll tak targetkan Persija juara Liga 1 2022-2023

Doll pun terkesan dengan sikap para pemain Macan Kemayoran dalam pertemuan pertama mereka.

Menurut eks pelatih klub Jerman Borussia Dortmund itu, skuad Persija menunjukkan motivasi yang tinggi saat menempa diri.

Mereka melahap menu latihan dengan disiplin dan menuntaskan kegiatan sesuai dengan rencana.

“Kesan pertama saya sangat bagus,” tutur Doll.

Baca juga: PSS Sleman jalani pemusatan latihan di Kaliurang

Doll sendiri didampingi oleh asisten pelatih, yang juga baru direkrut oleh manajemen Persija, Pasquale Rocco.

Rocco menyebut bahwa para pemain Persija hanya menjalani latihan sederhana karena ini baru latihan perdana. Kegiatan itu pun belum diikuti oleh Makan Konate, pemain Persija yang memperkuat tim nasional U-19 dan timnas U-23.

“Latihan malam ini sangat simpel. Ada pemanasan dengan bola di mana kami ingin tahu kualitas operan, kontrol bola dan lainnya dari pemain. Setelah itu ada sesi lari tanpa bola. Setelah itu ada penguasaan bola yang terbagi dalam tim,” kata pria asal Italia tersebut.

Persija bertekad kembali bersaing di papan atas pada Liga 1 Indonesia 2022-2023 setelah hanya menduduki posisi kedelapan klasemen akhir Liga 1 musim sebelumnya.

Tim "Macan Kemayoran" pun melakukan perombakan tim dengan melepas beberapa pemain dan mendatangkan nama-nama baru yaitu Firza Andika, Hanif Sjahbandi, Hansamu Yama, Barnabas Sobor dan Ricky Cawor.

Baca juga: PSIS Semarang datangkan pemain bertahan asal Sierra Leone

Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Copyright © ANTARA 2022