AS konfirmasi 9 kasus cacar monyet

27 Mei 2022 15:17 WIB
AS konfirmasi 9 kasus cacar monyet
Tangkapan layar informasi diidentifikasi kasus cacar monyet di negara bagian California, Florida, Massachusetts, New York, Utah, Virginia, dan Washington. (Xinhua)

Sembilan kasus telah diidentifikasi di negara bagian California, Florida, Massachusetts, New York, Utah, Virginia, dan Washington

Amerika Serikat (AS) mengonfirmasi sembilan kasus cacar monyet di tujuh negara bagian, menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (Centers for Disease Control and Prevention/CDC) AS pada Kamis (26/5).

"Kasus-kasus ini dicurigai oleh beberapa dokter setempat. Mereka kemudian diidentifikasi oleh laboratorium lokal dan mendorong tindakan kesehatan masyarakat setempat untuk membantu perawatan dan pengelolaan setiap kemungkinan kontak," kata Direktur CDC Rochelle Walensky dalam konferensi pers seperti dilansir Xinhua, Jumat. 

Kesembilan kasus tersebut diidentifikasi di negara bagian California, Florida, Massachusetts, New York, Utah, Virginia dan Washington.

Beberapa dari sembilan kasus tersebut diketahui memiliki catatan perjalanan internasional ke daerah-daerah dengan wabah cacar monyet aktif baru-baru ini, sementara yang lainnya tidak, kata Walensky.

Para pejabat memperkirakan adanya lebih banyak kasus yang terdiagnosis mengingat CDC telah mendesak dokter dan masyarakat untuk mewaspadai gejalanya. 

"Kita seharusnya tidak terkejut bila melihat lebih banyak kasus dilaporkan di AS dalam beberapa hari mendatang. Ini sebenarnya pertanda bahwa orang Amerika tetap waspada, dan penyedia layanan kesehatan serta petugas kesehatan masyarakat telah melakukan tugas mereka," kata Direktur Senior Gedung Putih bidang Keamanan Kesehatan dan Pertahanan Sumber Daya Hayati Raj Panjabi. 
 

Pewarta: Xinhua
Editor: Virna P Setyorini
Copyright © ANTARA 2022