Presiden Joko Widodo menyatakan bahwa pemerintah pusat berencana untuk menyerahkan bonus bagi para atlet yang meraih medali dalam ajang SEA Games Vietnam 2021 pada pekan depan.
"Minggu depan ini akan diatur ini acaranya. Bonus sudah pasti ada, nanti diatur Menpora dan Mensesneg," kata Presiden kepada wartawan selepas menonton langsung ajang balap mobil listrik Jakarta E-Prix 2022 di Ancol, Jakarta, Sabtu.
Hal itu juga langsung diamini oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali yang turut hadir di Jakarta International E-Circuit, Ancol.
"Jadi minggu depan Pak Presiden akan berikan langsung kepada para atlet dan pelatih," ujar Menpora.
Kendati demikian, baik Presiden maupun Menpora tak mengungkapkan besaran bonus yang diterima atlet maupun pelatih yang menyumbangkan medali SEA Games 2021 bagi kontingen Indonesia.
Menilik dari SEA Games Filipina 2019 lalu, pemerintah memberikan bonus sebesar Rp500 juta untuk atlet tunggal nomor-nomor perseorangan yang meraih medali emas, Rp300 juta untuk perak dan perunggu mendapatkan Rp150 juta.
Kemudian untuk atlet ganda nomor perseorangan yang meraih medali emas diguyur bonus senilai Rp400 juta, perak sebesar Rp240 juta, dan perunggu Rp120 juta.
Di nomor beregu, medali emas membuahkan bonus sebesar Rp350 juta, perak Rp210 juta, dan perunggu Rp105juta.
Kontingen Indonesia mengakhiri SEA Games 2021 Vietnam yang berlangsung 12-23 Mei di peringkat tiga klasemen dengan 69 emas, 91 perak, 81 perunggu, dan hasil tersebut sesuai dengan harapan yang disampaikan Presiden Jokowi.
Pencapaian tersebut lebih baik dibandingkan hasil SEA Games Filipina yang finis keempat. Begitu juga dengan hasil dua kejuaraan dua tahunan itu sebelumnya yang hanya finis kelima. Indonesia terakhir juara pada SEA Games 2011.
Baca juga: PBESI beri bonus kepada 30 atlet esport peraih medali SEA Games
Baca juga: Soekarno dan Ho Chi Minh
Baca juga: Komisi X minta Menpora tingkatkan penerapan DBON usai sukses SEA Games
Baca juga: PBESI beri bonus kepada 30 atlet esport peraih medali SEA Games
Baca juga: Soekarno dan Ho Chi Minh
Baca juga: Komisi X minta Menpora tingkatkan penerapan DBON usai sukses SEA Games
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2022