"Omah Peluk adalah akronim dari omongan amanah dan perlakuan lunak serta kasih sayang. Ini merupakan salah satu program pemberdayaan kesejahteraan keluarga (PKK) untuk mewujudkan Kota Metro sebagai kota layak anak," ujar Ketua TP-PKK Kota Metro Silfia Naharani Wahdi, di Metro, Rabu.
Baca juga: Pontianak gandeng media massa wujudkan Kota Layak Anak
Ia mengatakan, peluncuran program Omah Peluk tersebut dilakukan di Kelurahan Tejoagung, Kecamatan Metro Timur.
"Omah Peluk ini nantinya akan menjadi layanan konsultasi dan penyelesaian jika terjadi permasalahan di lingkungan keluarga," katanya.
Selain itu, Omah Peluk nantinya juga akan menjadi tempat pemberdayaan masyarakat jika terjadi persoalan pada rumah tangga, seperti persoalan anak dan perselisihan dengan suami atau istri.
Baca juga: Pemkot Jakarta Selatan incar predikat kota layak anak
"Ini akan melibatkan pihak pemerintah, tenaga kesehatan, tokoh masyarakat, dan pemuka agama. Nantinya masyarakat bisa berkonsultasi di rumah ini secara gratis," ucapnya.
Ia berharap keberadaan Omah Peluk ini bisa membantu masyarakat dan mempercepat terwujudnya Kota Metro sebagai kota layak anak.
"Tentu adanya Omah Peluk ini diharapkan membantu persoalan di masyarakat serta terciptanya kota layak anak, karena di sini nanti akan banyak pihak yang kompeten di bidangnya yang membantu konsultasi," ucap dia.
Pewarta: Ruth Intan Sozometa Kanafi/Hendra Kurniawan
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2022