• Beranda
  • Berita
  • Sikap misterus Riana jadi tantangan pembuatan "The Sacred Riana 2"

Sikap misterus Riana jadi tantangan pembuatan "The Sacred Riana 2"

21 Juli 2022 23:00 WIB
Sikap misterus Riana jadi tantangan pembuatan "The Sacred Riana 2"
Sacred Riana saat dijumpai usai konferensi pers "The Sacred Riana 2: Bloody Mary" di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan, Kamis (21/7/2022) (ANTARA/Lifia Mawaddah Putri)
Sutradara "The Sacred Riana 2: Bloody Mary" Billy Christian dan Co Produser Ninin Musa mengakui bahwa tantangan dalam membuat film tersebut salah satunya adalah membangun komunikasi dengan Riana yang pendiam dan cenderung bersikap misterius.

"Sebenarnya memang paling challenging itu nge-direct Riana ya. Karena Riana di behind the scene, dia masih in character. Artinya saya harus mengarahkan Riana as Riana. Jadi dengan komunikasi khas Riana. Dibantu juga dengan tim Trilogy," kata Billy saat dijumpai ANTARA di Jakarta Selatan, Kamis.

"Tapi buatku ini sebuah tantangan untuk nge-direct dengan cara yang agak beda," imbuhnya.

Sacred Riana adalah magician Indonesia yang namanya dikenal di panggung internasional setelah memenangkan Asia's Got Talent 2017.  Riana juga terkenal dengan karakternya yang misterius dan pendiam. Ternyata, sosok tersebut tak hanya dia tunjukkan di panggung atau di depan kamera. Saat di belakang panggung Riana mempertahankan karakter misteriusnya.

"Kami ngomongnya bagaimana ini? Riana ngangguk nggak? Riana kalau lapar bilang nggak? Karena secara produksi kan kita harus memastikan dia oke," ungkapnya.

Lebih lanjut Ninin menceritakan bahwa Riana memang tak banyak bicara. Saat proses syuting, Ninin mengatakan Riana ingin berganti sepatu. Namun, dia sama sekali tak mengeluarkan sepatah kata pun untuk mengatakannya.

"Sekali ada cerita saya. Jadi Riana saat ini set-nya beda scene. Jadi Riana harus pakai sepatu yang beda. Dia nggak mau ngomong. Padahal asistennya sebelah dia. Dia cuma ngelihatin asistennya yang lagi ngomong sama saya," ujar Ninin.

"Saya ngelihat ke Riana, kok dia nggak ngomong-ngomong. Jadi dia cuma ngelihatin, asistennya nengok, Riana cuma nunjuk sepatunya. Asistennya langsung tahu kalau sepatunya harus ganti. Saya bilang dalam hati 'Ya Allah, tega banget'," sambungnya.

Kendati demikian, Riana pun mengaku tak lelah untuk menjaga karakternya tetap misterius, pendiam, dan tanpa ekspresi. Sebab, karakter tersebut adalah memang karakter Riana.

"Saya tidak merasa lelah selama proses syuting. Biak on-cam maupun off-cam ataupun break. Karena apa yang saya tampilkan adalah memang karakter saya," tutur Riana.

"The Sacred Riana 2: Bloody Mary" akan tayang di seluruh bioskop mulai 28 Juli 2022.

Baca juga: "The Sacred Riana 2: Bloody Mary" tayang mulai 28 Juli

Baca juga: Ancol hadirkan 'Sacred Riana' dalam wahana di Dunia Fantasi

Baca juga: The Sacred Riana tampil di acara sulap AS, "Masters of Illusion"

Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2022