• Beranda
  • Berita
  • Alfa Romeo akan berpisah dengan Sauber pada akhir 2023

Alfa Romeo akan berpisah dengan Sauber pada akhir 2023

26 Agustus 2022 23:21 WIB
Alfa Romeo akan berpisah dengan Sauber pada akhir 2023
Pembalap Alfa Romeo Valtteri Bottas memacu kecepatan mobilnya di bawah guyuran hujan lebat saat menjalani sesi latihan jelang GP Formula One Honagria, di Sirkuit Hungaroring, Budapest, Hongaria, Sabtu (30/7/2022). ANTARA FOTO/Reuters-Bernadett Szabo/hp.
Alfa Romeo pada Jumat menyatakan akan mengakhiri kemitraannya dengan Sauber pada akhir musim Formula 1 2023, satu hari setelah Audi mengumumkan partisipasinya dalam olahraga balap itu mulai 2026.

Pabrikan Italia itu kembali ke Formula 1 pada 2018 lewat kemitraan sebagai sponsor titel tim Sauber, dan pada musim panas 2021 mengumumkan perpanjangan kemitraan mereka berdurasi multi tahun dengan "penilaian per tahun".

Bulan lalu, mereka memilih untuk melanjutkan kerja sama menuju 2023 setelah mendapati hasil menjanjikan pada paruh pertama musim ini.

Baca juga: Alfa Romeo perpanjang kemitraan dengan Sauber hingga 2023

Namun, jelang Grand Prix Belgia, Alfa Romeo memutuskan untuk mengakhiri kemitraan mereka dengan Sauber.

Audi, salah satu brand Volkswagen Group, akan menggandeng tim, tanpa merinci, dan kemungkinan besar akan bergabung dengan Sauber.

"Karena perubahan haluan ekonomi dan industri dari merek ini akan dilakukan pada 2020, Alfa Romeo akan mengevaluasi kesempatan yang banyak ditawarkan saat ini, dan memutuskan apa yang akan menjadi yang terbaik untuk mempertahankan strategi jangka panjang dan posisi 'brand' ini," demikian pernyataan resmi Alfa Romeo.

Diperkuat duet pebalap Valtteri Bottas dan Zhou Guanyu, Alfa Romeo saat ini berada di peringkat enam klasemen dengan 51 poin, tiga posisi lebih baik dari tahun lalu.

Baca juga: Audi ramaikan kompetisi Formula 1 mulai 2026
Baca juga: Statistik Grand Prix Belgia di Spa

Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2022