• Beranda
  • Berita
  • Penjabat Bupati Buton minta semua pihak sinergi atasi stunting

Penjabat Bupati Buton minta semua pihak sinergi atasi stunting

24 Oktober 2022 16:40 WIB
Penjabat Bupati Buton minta semua pihak sinergi atasi stunting
Suasana Rapat Koordinasi penurunan stunting Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, tahun 2022, Senin (24/10/2022) (ANTARA/HO-Kominfo Buton)
Penjabat Bupati Buton, Sulawesi Tenggara, Basiran meminta semua pihak bersinergi mengatasi persoalan stunting atau gagal tumbuh kembang anak akibat gizi kronis di daerah tersebut.

"Stunting merupakan ancaman masa depan Indonesia, dan kita harapkan bisa keluar dari masalah ini (stunting)," kata Basiran dalam rapat koordinasi penurunan stunting Kabupaten Buton tahun 2022 dalam keterangan tertulisnya diterima di Kendari, Senin.

Pj. Bupati Buton meminta semua pihak untuk tetap gencar mensosialisasikan penanggulangan masalah gizi kronis anak termasuk soal pendataan yang perlu diperbaiki.

"Forum Komunikasi Pimpinan Daerah harus berkolaborasi menjadi satu kesatuan untuk penurunan stunting," ujar dia.

Baca juga: 15 kelurahan di Kendari-Sultra ditetapkan lokus penanganan "stunting"

Menurut Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Sultra ini, stunting akan mempengaruhi semua metabolisme tubuh. Untuk itu, perlu sosialisasi kepada seluruh lapisan masyarakat.

"Saya minta kalau bisa dievaluasi setiap tiga bulan untuk penurunan stunting ini biar kita bisa lihat angka tren penurunannya," ujar dia.

Untuk itu, lanjut dia, dibutuhkan peran semua pihak untuk berpartisipasi antara pemda dan seluruh elemen forkopimda termasuk pemanfaatan hasil pertanian dan perikanan untuk pemenuhan gizi masyarakat demi melindungi generasi dari stunting.

Baca juga: Korem 143/Haluoleo bagikan bansos kepada keluarga stunting di Sultra

Sementara itu, Dandim 1413/Buton Letkol ARM Muhammad Faozan mengatakan TNI yang berkiprah melaksanakan operasi militer, juga memiliki tugas selain perang yakni mendukung program pemerintah salah satunya pencegahan dan penurunan angka stunting.

"Ini sudah kita lakukan beberapa waktu yang lalu, TNI kita libatkan untuk enam wilayah di Buton termasuk penyuluhan stunting," ujarnya.

Dandim Buton berharap masalah stunting menjadi pekerjaan rumah untuk semua pihak yang harus diselesaikan secara bersama-sama.

Baca juga: BKKBN-Dharma Pertiwi gencarkan kampanye pencegahan stunting di Sultra

"Jazirah Buton ini memiliki kekayaan yang melimpah dan semua ini dapat kita manfaatkan untuk pemenuhan gizi masyarakat dalam menangani stunting," katanya.

Pewarta: Muhammad Harianto
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2022