Haaland mengalami hantaman ketika City bermain imbang 0-0 dalam laga tandang Liga Champions melawan Dortmund dan ditarik keluar saat jeda pertandingan.
Dilansir AFP, Rabu, Guardiola mengatakan "kita akan lihat" ketika ditanya mengenai kebugaran Haaland.
"Hari ini kami cukup kelelahan," kata Guardiola. "Erling Haaland mendapat hantaman, namun ia berlari secara normal lagi sekarang. Kita lihat nanti bagaimana hasilnya."
Dengan absennya Haaland, Riyad Mahrez maju mengambil penalti babak kedua, namun tembakan dia diselamatkan oleh kiper Gregor Kobel untuk membantu Dortmund memasuki babak sistem gugur.
City, yang lolos ke babak 16 besar Liga Champions sebagai juara Grup G, akan bertandang ke Leicester untuk melakoni pertandingan Liga Premier Sabtu.
Haaland telah mencetak 17 gol dalam 11 penampilan liga untuk City musim ini sejak bergabung dari Dortmund pada musim panas.
Baca juga: Chelsea berniat barter Hakim Zieych dengan Adrien Rabiot
Baca juga: Michael Carrick jadi manajer baru Middlesbrough
Pewarta: Fitri Supratiwi
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2022