Untuk edisi neon, nantinya bagian belakang dari Infinix Hot 20S akan menampilkan desain yang bisa berubah warna ketika berada di skema cahaya yang berbeda.
Baca juga: Infinix incar posisi "top 3" dalam penjualan di Indonesia
"Jadi ini satu handhphone, warna dasarnya itu putih. Tapi karena adanya teknologi khusus jadi pemilik ponsel ini jadi bisa merasakan tiga looks berbeda. Kalau kena cahaya di luar ruangan dia akan jadi keunguan dan kalau di tempat yang gelap dia akan terlihat flouroscent," kata User Operation Manager Infinix Indonesia Radityo Soenarto dalam konferensi pers Infinix Indonesia di, Jumat.
Adapun Infinix menggunakan teknologi multiphase color changing yang memungkinkan perubahan warna terjadi di bagian belakang ponsel Hot 20S.
Untuk edisi neon, pengguna akan melihat desain tulisan "HOT" yang akan mengalami perubahan warna.
Tulisan itu membuat tampilan ponsel terasa futuristik sehingga bisa menambahkan gaya tersendiri bagi penggunanya.
Baca juga: Infinix luncurkan Hot 20S harga Rp2 jutaan
Adapun dari segi spesifikasi untuk edisi neon tetap akan membawa spesifikasi lainnya seperti Infinix Hot 20S yang telah hadir di awal November 2022 ini.
Mulai dari chipset gaming besutan Mediatek yaitu Helio G96 yang menggunakan dua prosesor Arm Cortex-A76 kecepatan clock hingga 2.05GHz.
Lalu RAM 8GB yang besar dan bisa diperbesar hingga 13GB berkat fitur Extended RAM.
Dari segi layar ponsel ini menawarkan refresh rate tinggi 120Hz memberikan kenyamanan bagi para gamers dengan layar seluas 6,78 inci dan resolusi maksimal FHD+.
Tentunya baterai berukuran besar tetap dipertahankan Infinix sebagai ciri khasnya di Hot 20S dengan baterai 5000 mAh dan kemampuan pengisian daya cepat 18W.
Untuk harga ponsel ini termasuk ramah di kantong dengan harga Rp2.499.000
Baca juga: Infinix Hot 20 5G dibanderol "ramah di kantong" Rp2,5 juta
Baca juga: Infinix bawa dua ponsel flagship ke Indonesia 6 Oktober 2022
Baca juga: Infinix Note 12i 2022 hadir dengan harga Rp2 jutaan
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022