"Bagi saya, gelar juara saat ini tidak penting, jarak sudah jauh jadi saya hanya fokus dari balapan ke balapan," kata Toprak Razgatlioglu di situs resmi Pata Yamaha pada Kamis.
Tahun lalu pebalap asal Turki tersebut menjadi juara dunia WSBK di Mandalika, meski gagal finis pertama pada dua balapan yang berlangsung di Sirkuit Mandalika.
Baca juga: 750 awak dan pebalap WSBK Mandalika 2022 sudah berada di Lombok
Baca juga: BMKG: Ajang WSBK Mandalika 2022 diperkirakan hujan sedang
Baca juga: 750 awak dan pebalap WSBK Mandalika 2022 sudah berada di Lombok
Baca juga: BMKG: Ajang WSBK Mandalika 2022 diperkirakan hujan sedang
Pada balapan pertama, Toprak hanya finis kedua. Sementara pada balapan kedua, pembalap 26 tahun itu finis di peringkat keempat.
Dia mengaku masih penasaran untuk menaklukkan Sirkuit Mandalika sebagai pebalap tercepat.
"Ada sesuatu yang hilang tahun lalu di Indonesia, saya hanya menempati peringkat kedua di balapan," kata Toprak.
"Sekarang, saya bertekad untuk berada di podium pertama," ujarnya.
Toprak ingin meraih podium utama dalam tiga balapan utama di Sirkuit Mandalika tahun ini, yakni Race 1, Superpole Race dan Race 2.
"Sekarang, mimpi saya adalah memenangi tiga balapan di Sirkuit Mandalika. Kita akan melihatnya!" tegas dia.
Toprak Razgatlioglu saat ini berada di urutan kedua pada klasemen WSBK 2022 dengan raihan 425 poin. Dia tertinggal 82 poin dari pebalap asal Spanyol, Alvaro Bautista (Ducati).
Baca juga: Kalender Provisional WSBK: Sirkuit Mandalika tuan rumah seri kedua
Baca juga: Gelar juara Asia Talent Cup ditentukan di Sirkuit Mandalika Baca juga: Kalender Provisional WSBK: Sirkuit Mandalika tuan rumah seri kedua
Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2022