• Beranda
  • Berita
  • Tunisia umumkan skuad Piala Dunia yang diperkuat pemain Ligue 1

Tunisia umumkan skuad Piala Dunia yang diperkuat pemain Ligue 1

14 November 2022 22:29 WIB
Tunisia umumkan skuad Piala Dunia yang diperkuat pemain Ligue 1
Ilustrasi - Tunisia umumkan skuad Piala Dunia Qatar 2022 (ANTARA/Juns)
Pelatih Tunisia Jalel Kadri mengumumkan skuad tim nasional untuk Piala Dunia, Senin, yang diperkuat pemain-pemain di liga-liga luar negeri, terutama Prancis.

Dalam skuad beranggotakan 26 orang, yang disebutkan dalam pernyataan Federasi Sepak Bola Tunisia (FTF) seperti dikutip AFP, terdapat nama bintang-bintang Liga Prancis (Ligue 1) seperti Wahbi Khazri dari Montpellier dan Montassar Talbi dari FC Lorient, serta Ali Abdi dari klub Ligue 2 Caen.

Dua pemain Ligue 1 lainnya, Saif-Eddine Khaoui dari Clermont dan Yoann Touzghar dari AC Ajaccio, telah dicoret.

Anggota tim lainnya juga banyak yang berkiprah di klub-klub Eropa, Afrika atau Timur Tengah, seperti Youssef Msakni yang bermain di klub Qatar Al-Arabi SC, dan Ellyes Skhiri (FC Cologne/Jerman).

Negara Afrika Utara, yang sedang mempersiapkan Piala Dunia keenamnya, akan menghadapi Prancis, Denmark, dan Australia di Grup D.

Dua pemain Ligue 1 lainnya, Saif-Eddine Khaoui dari Clermont dan Yoann Touzghar dari AC Ajaccio, telah dicoret.

Susunan tim Piala Dunia Tunisia:

Kiper: Aymen Dahmen (Club Sportif Sfaxien), Mouez Hassan (Club Africain), Bechir Ben Said (US Monastir), Aymen Mathlouthi (Etoile du Sahel).

Bek: Ali Abdi (Caen/Prancis), Mohamed Drager (FC Luzern/Swiss), Ali Maaloul (Al-Ahly/Mesir), Wajdi Kechrida (Atromitos/Yunani), Nader Ghandri (Club Africain), Yassine Meriah (Esperance), Bilel Ifa (Kuwait FC/Kuwait), Dylan Bronn (Salernitana/Italia), Montassar Talbi (Lorient/Prancis).

Gelandang: Ellyes Skhiri (FC Cologne/Jerman), Ghaylen Chaalali (Esperance), Aissa Laidouni (Ferencvaros/Hongaria), Mohamed Ali Ben Romdhane (Esperance), Ferjani Sassi (Al-Duhail/Qatar), Hannibal Mejbri (Birmingham/Inggris) .

Depan: Youssef Msakni (Al-Arabi SC/Qatar), Seifeddine Jaziri (Zamalek/Mesir), Naim Sliti (Ettifaq/Arab Saudi), Issam Jebali (Odense Boldklub/Denmark), Taha Yassine Khenissi (Kuwait SC/Kuwait), Anis Ben Slimane (Brondby/Denmark), Wahbi Khazri (Montpellier/Prancis).

Baca juga: Kamerun, Maroko dan Tunisia amankan tiket ke Piala Dunia 2022
Baca juga: Brazil menang telak 5-1 atas Tunisia

Pewarta: Teguh Handoko
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2022