• Beranda
  • Berita
  • PLN NTT tanam ratusan bibit pohon penghijauan lokasi jaringan listrik

PLN NTT tanam ratusan bibit pohon penghijauan lokasi jaringan listrik

3 Maret 2023 17:46 WIB
PLN NTT tanam ratusan bibit pohon penghijauan lokasi jaringan listrik
Manager Unit Pelaksana Proyek Ketenagalistrikan (UP2K) Kupang PLN UIW NTT Simi Lapabesi (kiri), bersama warga menanam pohon untuk penghijauan lokasi jaringan listrik, di Desa Tuakau, Kabupaten Kupang, NTT, Jumat (3/3/2023). ANTARA/HO-Humas PLN UIW NTT.

Bibit pohon produktif, seperti mangga, mahoni, cemara ditanam untuk menjaga kelestarian lingkungan.

PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) menanam 230 bibit pohon untuk penghijauan lingkungan di lokasi jaringan listrik pada dua desa yang tersebar di Kabupaten Kupang dan Kabupaten Timor Tengah Selatan.

"Bibit pohon produktif, seperti mangga, mahoni, cemara yang ditanam untuk menjaga kelestarian lingkungan di lokasi jaringan listrik, selain juga untuk memberikan manfaat bagi warga desa," kata Manager Unit Pelaksana Proyek Ketenagalistrikan (UP2K) Kupang PLN UIW NTT Simi Lapabesi, di Kupang, Jumat.

Ia menyebutkan sebanyak 230 bibit pohon itu ditanam di lokasi jaringan listrik dua desa, yaitu Desa Tuakau Kabupaten Kupang, dan Desa Oetalus Kabupaten Timor Tengah Selatan.

Kedua desa tersebut, kata dia, telah mendapat aliran listrik PLN beberapa waktu lalu, setelah dibangun sejumlah infrastruktur kelistrikan berupa jaringan tegangan menengah (JTM) sepanjang 6,6 kilometer sirkuit (kms), jaringan tegangan rendah (JTR) sepanjang 13 kms, dan 3 gardu dengan total kapasitas 150 kilovolt ampere (kva)

Simmi mengatakan, selain mengalirkan listrik untuk kebutuhan warga desa, pihaknya juga menginginkan kondisi lingkungan di desa-desa tetap terjaga sehingga tetap bermanfaat secara berkelanjutan.

Untuk itu, kata dia lagi, dilakukan penanaman pohon di lokasi desa yang telah dibangun jaringan listrik, sehingga ke depan bisa tetap hijau dan selalu asri.

Dia menambahkan, melalui kegiatan penanaman pohon, pihaknya juga sekaligus mengajak warga desa untuk berperan aktif menjaga lingkungan untuk berbagai manfaat seperti mengurangi emisi karbon, mengurangi risiko bencana, dan lainnya.

Kepala Desa Tuakau Benyamin Ndun mengapresiasi kepedulian PLN melakukan penanaman pohon untuk mendukung kelestarian lingkungan di desa setempat.

Ratusan bibit pohon yang ditanam, kata dia, diharapkan dapat bertumbuh menjadi pohon yang bermanfaat termasuk untuk mencegah abrasi Sungai Siumate yang berada mengelilingi Desa Tuakau.

"Kami menyambut dengan gembira program penghijauan lingkungan ini, dan warga juga akan menjaga bibit-bibit pohon yang telah ditanam hingga tumbuh menjadi pohon yang bermanfaat," katanya pula.
Baca juga: Puluhan ribu pohon ditanam jaga kelestarian alam di Suluttenggo
Baca juga: PLN turut berupaya turunkan emisi karbon dengan menanam pohon

Pewarta: Aloysius Lewokeda
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2023