Ibrahimovic terakhir kali memperkuat negaranya pada 12 bulan silam. Ia akan mematahkan rekor Dino Zoff di kualifikasi Piala Eropa sebagai pemain tertua yakni 40 tahun 90 hari yang diukir kiper Italia itu pada 1983, jika Ibrahimovic dimainkan melawan Belgia pada 24 Maret atau Azerbaijan pada 27 Maret mendatang.
Pada musim ini ia baru tiga kali membela Milan setelah pulih dari cedera lutut.
"Zlatan telah tiga kali tampil sebagai pemain pengganti untuk durasi bermain yang lama di Milan, dan ia merasa bugar serta berada dalam kondisi yang baik bahkan meski ia telah absen beberapa saat," kata pelatih timnas Swedia Janne Andersson dalam pernyataannya seperti dikutip dari AFP.
Baca juga: AC Milan resmi perpanjang kontrak Zlatan Ibrahimovic
"Dari perspektif itu, menurut saya ia dapat berkontribusi. Khususnya di lapangan, namun juga di luar lapangan," tambahnya.
Jika Swedia mampu lolos ke putaran final Piala Eropa tahun depan, Ibrahimovic juga dapat mematahkan rekor pemain Hungaria Gabor Kiraly, yang bermain di Piala Eropa 2016 saat berusia 40 tahun.
Setelah Swedia gagal lolos ke Piala Dunia 2022, pada tahun lalu Ibrahimovic berkata bahwa ia akan terus bermain semampunya, dan menyatakan bahwa ia tidak panik terhadap potensi pensiun sebagai pesepak bola.
Swedia, Belgia, dan Azerbaijan menghuni Grup F kualifikasi Piala Eropa 2024, bersama dengan Estonia dan Austria. Hanya dua tim peringkat teratas yang akan lolos ke putaran final.
Baca juga: Zlatan Ibrahimovic masih belum berpikiran untuk pensiun
Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2023