PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membuka layanan terbatas di 21 kantor cabang di Bali dan Nusa Tenggara untuk melayani kebutuhan nasabah saat libur panjang Lebaran.
“Kami buka layanan terbatas pada tanggal 19, 21, dan 24 April 2023,” kata Kepala Kantor Wilayah BRI Bali dan Nusa Tenggara, Recky Plangiten di Denpasar, Selasa.
Ada pun layanan terbatas bank BUMN itu akan melayani penerimaan setoran penebusan pengiriman pemesanan (delivery order/DO) Bahan Bakar Minyak (BBM) dan non BBM dari Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) atau gerai usaha.
Kemudian layanan dari Angkutan Sungai, Danau dan Pelabuhan (ASDP) dan HM Sampoerna, pembukaan rekening untuk kebutuhan klaim asuransi kecelakaan Jasa Raharja, serta layanan perbankan saat akhir pekan.
Ada pun layanan perbankan akhir pekan itu meliputi pembukaan rekening simpanan, penarikan dan setoran rekening simpanan dan pinjaman, pelayanan kartu debit, registrasi fasilitas e-banking, setoran penerimaan negara, penanganan keluhan dan layanan lainnya.
Sedangkan kantor cabang yang buka di Bali yakni Kantor Cabang Gajah Mada Denpasar, Negara, Semarapura, Kuta, Gianyar, Singaraja, dan Amlapura.
Untuk wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB) yakni di Kantor Cabang Mataram, Sumbawa Besar, Raba Bima, Selong, Dompu, dan Praya.
Sedangkan di Nusa Tenggara Timur (NTT) di Kantor Cabang Maumere, Waingapu, Ruteng, Kupang, Ende, Larantuka, Waikabubak dan Bajawa.
Sementara itu, sebagai langkah antisipasi kebutuhan masyarakat untuk uang tunai, BRI Regional Bali Nusa Tenggara yang berkedudukan di Denpasar itu juga telah menyiapkan kebutuhan kas dengan total Rp1,2 triliun yang di antaranya dialokasikan untuk mesin anjungan tunai mandiri (ATM) hingga layanan Unit Kerja Operasional (UKO).
Jumlah ini juga telah mempertimbangkan adanya migrasi atau bergesernya pola transaksi nasabah BRI dari sebelumnya transaksi tunai menjadi transaksi digital atau non-tunai.
Bank BUMN ini memiliki 734 mesin ATM, 457 mesin setor dan tarik tunai (cash recycling machine/CRM), dan 14.277 Agen BRILink yang tersebar di Bali dan Nusa Tenggara.
Pewarta: Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
Editor: Guido Merung
Copyright © ANTARA 2023