• Beranda
  • Berita
  • Barito Putera bangun kebugaran fisik ketika jalani pemusatan latihan

Barito Putera bangun kebugaran fisik ketika jalani pemusatan latihan

24 Mei 2023 15:58 WIB
Barito Putera bangun kebugaran fisik ketika jalani pemusatan latihan
Pesepak bola Barito Putera Gustavo Henrique Barbosa Freire melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persita Tangerang dalam pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Demang Lehman Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Jumat (14/4/2023). ANTARA FOTO/Bayu Pratama S/rwa. (ANTARA FOTO/BAYU PRATAMA S)
Pelatih Barito Putera Rahmad Darmawan mengatakan timnya terus membangun kebugaran fisik pemain ketika menjalani pemusatan latihan menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/24.

Dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Rabu, Rahmad menjelaskan Barito Putera tengah berpacu dengan waktu untuk mengembalikan kondisi kebugaran fisik pemain.

Rahmad menilai setelah kurang lebih sepekan menggelar pemusatan latihan di Yogyakarta, ia menilai kebugaran fisik pemain Barito Putera belum mencapai pada kondisi ideal.

Mantan pelatih Rans Nusantara FC itu menambahkan meski kondisi fisik pemainnya belum mencapai kata ideal, ia tetap akan menyisipkan agenda uji coba di antara rangkaian pemusatan latihannya.

 


"Kita masih terus membangun kondisi fisik karena dikejar waktu yang sedikit. Setiap hari Sabtu, kita ada satu kali friendly match dengan internal atau lawan nanti kita lihat. Tapi sampai minggu depan masih internal," jelas Rahmad.

Sementara untuk kondisi fisik pemain, Rahmad belum bisa berbicara lebih banyak karena masih dalam tahap memantau program yang diberikan sehingga secara hasil belum terlalu terlihat.

Pelatih kelahiran Lampung tersebut nanti kondisi fisik pemain Barito Putera akan terlihat dari beberapa rangkaian laga uji coba yang akan mereka lakoni.

Dia berharap Bayu Pradana serta kolega dapat beradaptasi dengan materi program fisik yang diberikan oleh tim pelatih Barito Putera.

"Saya rasa belum bisa dilihat sekarang, karena ini masih dalam fase fisik karena kerja otot dimaksimalkan dan mereka harus cepat beradaptasi dengan kondisi ini," pungkasnya.

Baca juga: Barito Putera matangkan persiapan tim di Yogyakarta
Baca juga: Hasyim Kipuw siap jadi mentor untuk pemain muda Barito Putera
Baca juga: Barito Putera tambah kekuatan di sektor kiper usai daratkan Ega Rizky

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2023