Dalam unggahan blog Meta, Kamis (1/6), Meta Quest 3 diklaim memiliki resolusi lebih tinggi daripada Quest 2 karena ditenagai oleh chipset Snapdragon generasi berikutnya yang akan memberikan kinerja grafis lebih dari dua kali lipat dari GPU Snapdragon generasi sebelumnya di Quest 2.
Ada juga dukungan untuk passthrough penuh warna yang dapat memberikan pengalaman penggunaan realitas campuran dengan warna beresolusi tinggi.
Headset baru itu disebut juga memiliki profil optik 40 persen lebih ramping dibandingkan dengan pendahulunya.
Baca juga: Meta akan fokus di tiga area prioritas pada 2023
Untuk Meta Quest 3, pengguna juga tetap dapat merasakan pengontrol tambahan bernama Touch Plus yang telah didesain ulang.
Berkat inovasi teknologi pelacakan, cincin pelacakan luar tidak diperlukan lagi pada alat pengontrol yang baru sehingga pengguna bisa lebih leluasa saat bergerak.
Jika sebelumnya anda memiliki pengontrol Touch Pro, maka anda bisa menggunakannya karena pengontrol tersebut telah kompatibel dengan Meta Quest 3.
Pengontrol gerakan tersebut dapat dibeli secara terpisah dari headset Meta Quest 3.
Dari segi gim yang tersedia, Meta Quest 3 akan kompatibel dengan katalog Quest 2 yang berisi lebih dari 500 game, aplikasi, dan pengalaman VR.
Jika tertarik dengan informasi lebih lanjut tentang Quest 3, maka anda bisa membuka situs web resmi untuk mendaftarkan detail yang diinginkan.
Baca juga: Apple daftarkan paten xrOS jadi sistem perangkat realitas campuran
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2023